Berapa Tarif Tol Jakarta-Semarang Terbaru 2023?
Sudah siap untuk mudik Lebaran di tahun 2023 ini? Bagi AutoFamily yang arah tujuannya Semarang, Jawa Tengah dan sekitarnya dari arah barat tentu bisa andalkan jalan tol. Perlu Anda ketahui bahwa tol Jakarta-Semarang adalah salah satu ruas tersibuk di tol Trans Jawa. Demi peningkatan pelayanan, tarif tol Jakarta-Semarang telah mengalami beberapa kali penyesuaian. Lalu, berapa tarif tol Jakarta-Semarang 2023 terbaru? Berikut penjelasannya.
Rincian Tarif Tol Jakarta-Semarang
Untuk perjalanan dari Jakarta menuju Semarang, Anda bisa melintasi 7 ruas jalan tol, yakni ruas Jakarta-Cikampek, ruas Cikampek-Palimanan, ruas Palimanan-Kanci, ruas Kanci-Pejagan, ruas Pejagan-Pemalang, ruas Pemalang-Batang, dan ruas Batang-Semarang.
Agar perjalanan Anda lancar, pastikan saldo dari kartu pembayaran elektronik Anda sudah cukup. Hal ini akan menjadi sesuatu yang mudah bagi pengguna Toyota Corolla Cross. Karena pada layar sentuhnya tersedia fitur NFC di mana dapat membaca saldo uang elektronik. Cukup tap saja pada monitor dan akan terinformasi sisa saldonya. Miliki Corolla Cross dengan mudah DI SINI.
Berikut adalah rincian tarif tol Jakarta-Semarang agar Anda bisa mempersiapkan kartu elektronik Anda sebelum memulai perjalanan. Perlu diperhatikan bahwa rincian di bawah mengacu kepada kendaraan golongan I, yakni sedan, bus, pikap/truk kecil, dan bus.
1. Ruas Tol Jakarta-Cikampek
Ruas pertama dari tol Jakarta-Semarang adalah ruas Jakarta-Cikampek dengan total panjang 72 km. Untuk kendaraan golongan I (sedan, jip, pick up, truk kecil, dan bus), tarif yang dikenakan adalah Rp20.000.
Sedikit informasi tambahan, pada ruas Jakarta-Cikampek ini terdapat tujuh buah rest area yang dapat Anda singgahi. Rest area pertama ada pada KM 19 A, kemudian diikuti KM 39 A, KM 62 B, KM 32 B, KM 33 A, KM 52 B, dan KM 57 A. Sedangkan untuk durasi tempuh, berkendara di ruas tol ini memakan waktu kurang lebih 45 menit.
DAPATKAN PENAWARAN TERBAIK TOYOTA COROLLA ATIS CEK DI SINI!
2. Ruas Tol Cikopo-Palimanan
Selanjutnya ada ruas Cikopo-Palimanan dengan panjang 116,75 km. Ruas Cikopo-Palimanan ini merupakan ruas tol terpanjang untuk perjalanan dari Jakarta menuju Semarang. Tarif tol Jakarta-Semarang di ruas ini adalah Rp107.500 untuk kendaraan golongan I.
Sama seperti ruas Jakarta-Cikampek, ruas Cikopo-Palimanan pun memiliki beberapa titik rest area, yakni di KM 86 A, KM 103 A, KM 86 B, dan KM 130 B. Durasi tempuh yang diperlukan untuk melalui ruas ini kira-kira 1,5-2 jam jika arus lancar.
3. Ruas Tol Palimanan-Kanci
Setelah perjalanan yang jauh, ruas Palimanan-Kanci terbilang cukup pendek, dengan panjang 26,3 km. Untuk melalui ros tol ini, Anda harus membayar tarif sebesar Rp12.500.
Berhubung jaraknya yang cukup pendek, durasi waktu tempuh yang dibutuhkan untuk melalui ruas ini tidak terlalu lama, sekitar 30 menit saja. Pengguna jalan tol ruas Palimanan-Kanci dapat beristirahat di dua titik rest area, yaitu KM 207 A dan KM 208+400 B.
Baca juga: 11 Hal Penting Yang Harus Kamu Cek Pada Mobil Sebelum Perjalanan Jauh
4. Ruas Tol Kanci-Pejagan
Mirip dengan ruas Palimanan-Kanci , ruas Kanci-Pejagan pun terbilang cukup pendek. Ruas Kanci-Pejagan dengan panjang 35 km menetapkan tarif tol Jakarta-Semarang sebesar Rp29.500.
Untuk durasi waktu tempuhnya sendiri tidak terlalu lama, Anda akan memerlukan waktu kurang lebih 30-45 menit dengan catatan arus normal. Bagi para pengguna jalan tol yang lelah, bisa beristirahat di rest area ruas Kanci-Pejagan, yakni di KM 228+300 A dan KM 229 B.
Baca juga: Kapan Arus Mudik Lebaran Paling Padat?
5. Ruas Tol Pejagan-Pemalang
Setelah melalui ruas Kanci-Pejagan, artinya Anda sudah masuk ke wilayah Jawa Tengah. Ruas Pejagan-Pemalang memiliki panjang 57,5 km dengan tarif Rp60.000.
Waktu tempuh yang diperlukan untuk melalui ruas ini dalam kondisi normal dan tidak terhambat macet adalah sekitar 45-60 menit. Untuk rest area ada pada KM 252 A, KM 275 A, dan KM 287 A.
6. Ruas Tol Pemalang-Batang
Berikutnya adalah ruas Pemalang-Batang. Ruas tol ini memiliki panjang 39,19 km dengan tarif tol Jakarta-Semarang Rp45.000.
Durasi waktu tempuh yang diperlukan untuk melalui ruas tol Pemalang-Batang adalah sekitar 30 menit. Karena terbilang cukup pendek, ruas tol yang satu ini hanya memiliki satu buah rest area di KM 33 A.
Baca juga: Inilah Tips Membawa Bayi Perjalanan Jauh dengan Mobil
7. Ruas Tol Batang-Semarang
Ruas tol terakhir dari tol Jakarta-Semarang adalah ruas Batang-Semarang (Simpang Susun Krapyak). Ruas tol ini memiliki panjang 75,6 km dengan tarif Rp86.000.
Pada ujung tol ini, Anda bisa langsung masuk ke kota Semarang atau melanjutkan ke Bandara Ahmad Yani Semarang. Untuk rest area bisa ditemukan pada KM 379 A, KM 391 A, KM 429 A, dan KM 389 B.
Rincian mengenai tarif tol Trans Jawa, termasuk Jakarta-Semarang, berdasarkan PT Jasa Marga juga bisa Anda lihat di sini.
Ruas Tol |
Panjang |
Tarif |
Jakarta-Cikampek |
72 km |
Rp20.000 |
Cikampek-Paliaman |
116,75 km |
Rp107.500 |
Palimanan-Kanci |
26,3 km |
Rp12.500 |
Kanci-Pejagan |
35 km |
Rp29.500 |
Pejagan-Pemalang |
57,5 km |
Rp60.000 |
Pemalang-Batang |
39,19 km |
Rp39.000 |
Batang-Semarang |
75,6 km |
Rp75.000 |
Semarang ABC (dalam kota) |
24 km |
Rp5.500 |
TOTAL |
Rp349.000 |
Perlu diketahui bahwa daftar tarif di atas dapat berubah sewaktu-waktu. Namun di tahun 2023, Anda masih bisa menggunakan informasi di atas ini untuk membuat perincian biaya perjalanan. Untuk saat ini masih belum ada perubahan atau penyesuaian untuk tarif tol Jakarta-Semarang.
Baca juga: 5 Perlengkapan Mudik Naik Mobil yang Wajib Diketahui
Itulah detail mengenai tarif tol Jakarta-Semarang terbaru pada 2023. Sebelum perjalanan jauh melalui Tol Jakarta-Semarang, jangan lupa untuk memeriksakan kondisi mobil Toyota kesayangan Anda di bengkel Auto2000 sebelum melakukan perjalanan mudik. Jika Anda tidak memiliki waktu untuk membawa mobil ke bengkel, silakan lakukan booking layanan THS-Auto2000 Home Service. Dapatkan juga berbagai informasi menarik, seperti informasi Interior Toyota C-HR bersama Auto2000. Cari tahu juga tentang informasi terbaru dari Auto2000 Digiroom seperti Toyota BZ4X, Interior Toyota BZ4X, dan Eksterior Toyota BZ4X.
Kunjungi Dealer Toyota sekarang juga dan dapatkan berbagai Promo Dealer Mobil Toyota terbaru untuk berbagai jenis mobil terbaik persembahan Toyota, seperti mobil Toyota Corolla Cross hingga Toyota Corolla Altis. Apabila Anda tinggal di daerah Depok, silahkan langsung mengunjungi Dealer Toyota Depok untuk menemukan mobil impian Anda. Anda bisa jadwalkan kunjungan di sini sekarang juga!
Wujudkan impian untuk memiliki SUV tangguh Toyota Rush untuk setiap perjalanan dengan Auto 2000 Digiroom. Dapatkan dapat banyak promo sepert Cicilan Ringan EZDeal, mulai dari Rp 3.5 Jutaan/Bulan*. AutoFamily juga bisa mendapatkan Gratis Biaya Admin dan Free Insurance 1 Tahun*.
Beli Toyota Avanza semakin untung juga dengan T-Care, dapatkan Free biaya Jasa Servis dan Suku Cadang selama 3 tahun /6x Servis dengan T-Care..
Yuk, wujudkan Toyota Avanza impianmu sekarang dengan mengisi form penawaran di bawah ini!
Urusan Toyota lebih mudah dengan Auto2000 Digiroom.
*Syarat dan ketentuan berlaku
Ayo bergerak tanpa batas dengan All New Toyota Agya dari Auto2000 Digiroom. Dapatkan mesin baru dan berbagai fitur canggih dengan DP ringan 15% untuk All New Agya. Autofamily juga bisa memilih paket tenor 1-5 tahun menyesuaikan DP yang dibayarkan.
Serunya All New Agya kini juga bisa mendapatkan gratis biaya jasa servis hingga 60.000 KM untuk model tertentu, lho. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo segera isi form penawaran di bawah ini dan segara miliki Toyota Impian AutoFamily!
Urusan Toyota lebih mudah dengan Auto2000 Digiroom.
*Syarat dan ketentuan berlaku
Saatnya impian punya Avanza menjadi nyata di Auto2000 Digiroom. Dengan Auto 2000 Digiroom kamu akan dapat banyak promo berlimpah loh! Karena dengan cicilan ringan EZDeal, miliki Toyota Avanza baru bisa dengan cicilan mulai dari Rp 2.9 Jutaan/Bulan*. AutoFamily juga bisa mendapatkan Gratis Biaya Admin dan Free Insurance 1 Tahun*.
Beli Toyota Avanza semakin untung juga dengan T-Care, dapatkan Free biaya Jasa Servis dan Suku Cadang selama 3 tahun /6x Servis dengan T-Care..
Yuk, wujudkan Toyota Avanza impianmu sekarang dengan mengisi form penawaran di bawah ini!
Urusan Toyota lebih mudah dengan Auto2000 Digiroom.
*Syarat dan ketentuan berlaku
Yuk, tukar tambah mobil Toyota AutoFamily menjadi Toyota Innova Zenix Gasoline terbaru di Auto2000!
Segera nikmati berbagai benefit eksklusif dari program tukar tambah mobil Toyota ini mulai dari voucher travel gift dan road trip kit, voucher bahan bakar, hingga uang elektronik dengan total benefit hingga Rp 3.7 Juta loh!
Nikmati juga benefit berupa AstraPay hingga Rp 2 Juta untuk seluruh program tukar tambah Innova Zenix Gasoline. Jadi tunggu apa lagi? Segera isi form di bawah ini nikmati berbagai keuntungan Tukar Tambah hanya di Auto2000 Digiroom.
It’s time to Trade in, It’s time to #AutoZenix
Urusan Toyota lebih mudah dengan Auto2000 Digiroom.