News_17.jpg

Inilah Alasan MPV Toyota Begitu Populer di Indonesia, Yang Terakhir Bikin Tak Bisa Pindah ke Lain Merek

Diterbitkan12 Mar 2020

07 Jul 2018

Auto2000.co.id Budaya guyub sudah mengakar kuat dalam pola pikir masyarakat Indonesia. Makan tidak makan yang penting kumpul menjadi pengikat relasi dalam komunitas.

Tak ayal jika saat musim mudik datang, seluruh anggota keluarga rela pulang kampung untuk kembali menjalin tali silaturahmi dengan sanak saudara. Model hubungan seperti ini yang membuat ikatan antar manusia dapat terjalin dengan indah dan langgeng.

Budaya guyub juga merasuk dalam pola pikir saat ingin membeli kendaraan. Kebutuhan untuk bisa mudik bersama seluruh anggota keluarga tanpa terkecuali membuat mobil jenis MPV jadi idola keluarga Indonesia.

Bukti konkritnya adalah dipilihnya mobil MPV Toyota oleh sebagian besar pemilik mobil Tanah Air. Mulai eksis sejak generasi pertama Toyota Kijang yang lahir di akhir tahun 1970an, Toyota memimpin penjualan mobil dengan ragam pilihan model MPV.

BACA JUGA :Antara Hidup dan Mati, Lakukan Ini Agar Anda Terhindar Dari Microsleep Saat Mudik Lebaran

Mulai dari entry level Toyota Calya, naik ke Toyota Avanza sebagai pelopor mobil MPV sejuta umat, naik kelas ke sang legendaris Toyota Kijang Innova, terus bertambah dengan hadirnya Toyota Voxy, hingga model termewah Toyota Alphard.

Semuanya punya DNA yang sama, yakni punya daya angkut besar. Walau mudik hanya sekali dalam setahun, atau wisata hanya sekali dalam sebulan, tapi kebutuhan untuk dapat membawa serta seluruh anggota keluarga tak bisa diabaikan.

Pola pikir serupa ternyata sudah masuk ke dalam produk SUV Toyota yang saat ini punya 3 baris tempat duduk. Seperti pada Toyota Rush dan Toyota Fortuner.

Selain itu, MPV buatan Toyota dikenal memiliki mesin yang irit namun tidak mengorbankan sektor performa. Aplikasi mesin dengan teknologi Dual VVT-i memastikan mobil Toyota punya nilai ekonomis yang tinggi.

BACA JUGA : Masih Mager Buat Cek Mobil Setelah Mudik Lebaran? Ini Solusinya

Harga jual terjangkau juga menjadi salah satu nilai lebih produk Toyota di Indonesia. Seperti diketahui, konsumen di sini dikenal sangat sensitif urusan harga. Selisih sedikit saja, calon pembeli akan pindah ke toko sebelah.

Pilihan produk yang berjenjang dan variatif, serta kemudahan pembayaran, membuat konsumen punya banyak pilihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan finansial.

Terakhir yang tidak kalah penting adalah resale value alias nilai jual kembali. Anda bisa saja sebut orang Indonesia aneh, namun faktanya, harga jual bekas menjadi salah satu parameter pembelian mobil baru.

Di sini produk Toyota kembali unggul karena mobil bekas Toyota punya nilai depresiasi paling rendah. Auto2000 sebagai dealer resmi terbesar Toyota di Indonesia sangat paham akan pentingnya menjaga resale value.

Kunci dari terjaganya resale value adalah kondisi mobil yang selalu prima. Cara paling tepat untuk menjaga kondisi mobil adalah dengan rutin menjalani servis berkala sesuai ketentuan produsen mobil.

BACA JUGA : Inilah Tips Cara Bersihkan Mobil Supaya Segar Kembali Setelah Mudik Lebaran, Nomor 5 Sering Dilupakan

Kemudahan mendapatkan lokasi bengkel resmi membuat konsumen merasa tenang dan nyaman dalam melakukan servis berkala. Saat ini Auto2000 punya 118 outlet yang tersebar di pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Bali, dan Nusa Tenggara.

Terdiri dari 14 outlet V yang hanya melayani jual beli kendaraan, 88 outlet VSP yang melayani jual beli dan servis mobil, serta 16 outlet VSP+BP yang sanggup melayani jual beli, servis mobil, perbaikan, dan pengecatan bodi kendaraan.

Berbagai layanan aftersales disiapkan oleh Auto2000 untuk dapat menjaga kebugaran mobil Toyota Anda. Seperti servis berkala yang merupakan syarat mutlak agar mobil selalu tampil prima.

Anda juga bisa melakukan perbaikan dan penggantian komponen mobil yang rusak di bengkel resmi Auto2000. Kualitas pekerjaan tinggi yang sesuai standar mutu Toyota, produk pengganti orisinal, dan jaminan garansi memberikan ketenangan pada pemilik mobil.

BACA JUGA : Biar Tetap Cantik, Lakukan Ini ke Mobil Anda Yang Penyok Akibat Tabrakan Saat Mudik Lebaran

Untuk mobil Anda yang tergores atau bahkan rusak berat akibat kecelakaan, fasilitas Body & Paint memastikan tampilan fisik mobil Anda akan kembali normal tanpa kendala.

Segala fasilitas mumpuni tersebut masih didukung oleh berbagai kemudahan layanan.

Seperti booking service yang bisa mengatur jadwal servis rutin di bengkel secara mandiri, Toyota Home Service (THS) yang mendatangkan teknisi Auto2000 ke rumah atau kantor, hingga layanan Emergency Roadside Assistance (ERA) yang menjaga mobil Toyota Anda full 24 jam sehari.

Bahkan sekarang ada aplikasi Auto2000 Mobile yang membuat upaya Anda untuk menjaga kondisi mobil Toyota kesayangan dapat berlangsung cepat dan praktis bermodalkan klik di layar ponsel.

Semua layanan paripurna di atas menciptakan perasaan nyaman dan tenang pada pemilik MPV Toyota yang mempercayakan perawatan mobilnya di Auto2000. Dan ini yang membuat pecinta Toyota tak bisa pindah ke lain hati.

Anda juga kan?

Auto2000

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.