ciri-ciri-nozzle-rusak.jpg

Waspada, Ini Dia Ciri-Ciri Nozzle Rusak

Diterbitkan31 Agu 2022

Bagaimana ciri-ciri nozzle rusak? Dalam sebuah mobil, terdapat banyak komponen yang bekerja agar menghasilkan energi untuk dapat berjalan. Mesin dengan bahan bakar diesel dan bensin memiliki beberapa komponen yang berbeda salah satunya pada bagian penyalur bahan bakar.

Pentingnya fungsi nozzle dalam mesin mengharuskan AutoFamily untuk memahami ciri-ciri nozzle rusak agar dapat mencegah atau mengatasinya ketika terjadi masalah. Simak ulasan mengenai nozzle secara lengkap di bawah ini.

Apa Itu Nozzle pada Mobil?

Nozzle adalah sebuah komponen pada mesin yang berkaitan dengan suplai bahan bakar ke ruang bakar. Bahan bakar membutuhkan saluran atau alat yang dapat menyalurkannya ke komponen lain untuk kemudian dibakar dan menjadi energi sehingga mobil dapat berjalan.

Nozzle berbentuk seperti katup tertutup pegas yang terletak pada kepala silinder dan memiliki banyak lubang. Lubang tersebut berfungsi sebagai bagian yang mengabutkan bahan bakar. Nozzle sendiri memiliki beberapa bagian diantaranya yaitu:

1. Overflow pipe yang berfungsi untuk mengembalikan bahan bakar yang tersisa setelah proses pembakaran.

2. Nozzle holder yang berfungsi untuk saluran pada bahan bakar dan bagian atas badan nozzle.

3. Adjusting weser yang berfungsi untuk bagian yang mengatur tekanan pembakaran.

4. Pressure spring berfungsi untuk mengembalikan tekanan pembakaran seperti semula.

5. Pressure pin yang berperan sebagai poros yang melanjutkan ketenan.

6. Distance pis digunakan untuk menjadi tempat sekaligus saluran bahan bakar sebelum dialirkan ke bagian pembakaran.

7. Nozzle body merupakan bagian yang menjadi saluran yang mengalirkan bahan bakar serta lubang pembakaran.

8. Nozzle needle dapat disebut juga jarum pengatur yang digunakan untuk mengatur pembakaran bahan bakar.

9. Retraining Nut menjadi bagian terbawah pada nozzle. Komponen ini merupakan komponen yang berfungsi sebagai tubuh bagian bawah dari nozzle.

Baca juga:Mengenal Teknologi VNT pada Fortuner

Fungsi Nozzle

Pada mesin mobil dengan sistem bahan bakar diesel, nozzle memegang peranan penting di dalamnya. Nozzle berfungsi untuk menyalurkan atau menginjeksikan bahan bakar dengan tekanan yang tinggi. Tekanan dan bahan bakar tersebut diterima nozzle dari pompa injeksi ke bagian dalam ruang pembakaran atau silinder.

Penyaluran bahan bakar diesel pada silinder ini dilakukan ketika piston telah berada pada posisi titik mati atas atau disebut juga dengan TMA. injektor ini dirancang agar dapat mengubah tekanan bahan bakar yang berada pada injection pump yang memiliki tingkat tekanan tinggi menjadi bentuk kabut.

Tekanan tersebut kemudian akan memicu kenaikan suhu pada komponen silinder sehingga dapat terjadi pembakaran. Kondisi tersebut hanya akan berlangsung sebanyak satu kali saja yaitu pada akhir proses kompresi. Hal tersebut menjadikan kapasitas yang dibutuhkan dalam proses pembakaran haruslah dalam jumlah yang tepat.

Setelah terjadi penyemprotan dan pembakaran sempurna, jarum injektor akan menutup kembali saluran injektor agar bahan bakar yang masuk dalam takaran yang sesuai. Apabila terdapat kelebihan bahan bakar yang masuk, maka nozzle akan mengalirkannya kembali ke tangki bahan bakar.

Ciri-Ciri Nozzle Rusak

Nozzle yang rusak dan tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya akan menyebabkan mesin mobil sulit untuk dinyalakan. Untuk itu, penting untuk AutoFamily mengetahui ciri ciri nozzle rusak. Berikut ini beberapa ciri-ciri yang dapat Anda waspadai:

1. Performa Mesin Menurun

Pada dasarnya nozzle bekerja sebagai elemen utama yang mengubah bahan bakar menjadi energi untuk sebuah mobil dapat bergerak. Kerusakan pada bagian nozzle tentu akan memengaruhi performa mesin.

Hal yang mungkin dapat terjadi adalah mobil tidak dapat berjalan sebab pasokan bahan bakar yang tersedia tidak dapat masuk ke bagian ruang bakar, sedangkan untuk menyalakan mesin dan dapat berjalan, mobil membutuhkan bahan bakar. Sehingga akan terjadi penurunan performa mesin yang dapat berupa mesin mati mendadak atau bahkan tidak dapat menyala sama sekali.

Baca Juga:Penyebab Air Radiator Mobil Cepat Habis

2. Mesin yang Sulit Untuk Menyala

Selain performa yang menurun, ciri-ciri nozzle rusak dapat dilihat dari keadaan mesin yang sulit menyala. Saat mobil Anda membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mesin dapat menyala, maka besar kemungkinan terdapat masalah pada nozzle sebab pasokan bahan bakar yang dialirkan ke ruang bakar tidak berjalan lancar.

Sehingga, membutuhkan waktu yang lebih lama untuk mesin dapat menyala dan berfungsi secara maksimal. Selain itu, terdapat penekanan pada bagian injektor akibat kondisi komponen tersebut yang aus atau rusak karena aliran bahan bakar yang tidak lancar.

3. Penurunan Tenaga Akibat Bahan Bakar yang Kurang Efektif

Pemilihan bahan bakar diesel untuk mobil juga harus diperhatikan. Bahan bakar yang kurang efektif dan tidak sesuai dapat mengakibatkan kerusakan pada nozzle. Mungkin membeli bahan bakar tersebut memakan biaya yang lebih sedikit, tetapi hal tersebut justru akan menambah biaya yang lebih besar akibat kerusakan yang ditimbulkan.

Penggunaan bahan bakar yang tidak sesuai dengan kondisi mesin serta sistem bahan bakar mobil akan menurunkan tenaga yang akan dihasilkan mobil. Hal ini disebabkan oleh injektor tidak dapat bekerja dan terbuka secara maksimal ketika mengalirkan bahan bakar.

Baca Juga:Penyebab dan Solusi Kopling Mobil Keras

4. Knalpot yang Berasap

Keluarnya asap dari knalpot sering dianggap sebagai hal yang biasa. Padahal hal ini dapat menjadi salah satu tanda adanya kerusakan pada bagian pembakaran bahan bakar salah satunya nozzle.

Pengaliran bahan bakar yang berlebihan akan menyebabkan proses pembakaran menjadi lebih basah dan menghasilkan emisi gas buang yang lebih banyak dan berwarna hitam pekat. Sebaliknya, apabila pengaliran bahan bakar terlalu sedikit, emisi gas buang yang dihasilkan akan lebih putih seperti asap.

Nah, itu dia ciri-ciri nozzle rusak yang harus AutoFamily waspadai. Agar performa mobil selalu maksimal, disarankan untuk melakukan perawatan mesin di bengkel Auto2000 secara rutin dan menggunakan bahan bakar yang sesuai dengan anjuran pabrikan.

Hindari membeli bahan bakar hanya karena harga yang lebih rendah atau di tempat sembarangan. AutoFamily dapat melakukan reservasi untuk layanan servis berkala melalui Auto2000 Digiroom dengan mudah dan cepat.

Anda bisa menemukan berbagai informasi yang dibutuhkan mengenai layanan home service, spare part, lokasi dealer terdekat, bahkan spesifikasi mobil Toyota Voxy dan produk Toyota lainnya secara lengkap hanya dalam satu situs saja. Tunggu apa lagi? Kunjungi Auto2000 Digiroom sekarang juga dan dapatkan promo spesialnya.

Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.