informasi-kredit-toyota-c-hr-dan-cicilan.jpg

Sejarah Mobil Hybrid di Indonesia

Diterbitkan12 Jan 2023

Teknologi hybrid menjadi salah satu terobosan terbaru di ranah dapur pacu kendaraan. Cara kerja mesin hybrid berasal dari bahan bakar bensin dan motor listrik tenaga baterai sebagai sumber penggerak. Saat ini, peminat mobil hybrid di Indonesia kian banyak, namun sejarah mobil hybrid sendiri sudah dimulai sejak tahun 90-an.

Mobil hybrid ini muncul dengan inisiasi untuk mengurangi emisi gas buang dan menjaga kelestarian lingkungan serta efisiensi bahan bakar.

Mobil hybrid yang cukup fenomenal dan menjadi yang cukup laris sejak kemunculannya sejak lama adalah Toyota C-HR. Tak hanya ramah lingkungan, bahkan mobil ini menjadi SUV pertama Toyota yang mengusung platform Toyota New Global Architecture. Mobil ini dapat Anda miliki dengan mudah DI SINI.

Untuk memahami lebih lanjut mengenai sejarah dari mobil hybrid ini, simak selengkapnya di bawah ini.

Sejarah Mobil Hybrid

Sejarah mobil hybrid pertama kali dimulai pada tahun 1900-an dengan menggabungkan mesin bensin dengan motor listrik. Namun, mobil hybrid yang seperti sekarang ini baru mulai populer pada akhir tahun 1990-an, ketika beberapa produsen mobil mulai mengembangkan mobil hybrid masal.

Salah satu mobil hybrid pertama yang diproduksi secara masal adalah Toyota Prius. Mobil hybrid ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1997 di Jepang dan kemudian dijual di seluruh dunia pada tahun 2000-an.

Mobil hybrid telah menjadi pilihan yang makin populer bagi konsumen yang ingin mengurangi emisi gas rumah kaca dan meningkatkan efisiensi bahan bakar. Anda pun dapat memilikinya dengan mudah jika ingin menggunakan mesin mobil dengan efisiensi bahan bakar.

Baca juga:Pilihan Hybrid Electric Vehicle 2022 di Auto2000

Sejarah Mobil Hybrid di Indonesia

Mobil hybrid pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2007, ketika Toyota Camry hybrid dijual secara terbatas di pasar Indonesia. Pada tahun 2009, Toyota kembali menghadirkan mobil hybrid di Indonesia dengan menjual Toyota Prius.

Sejak tahun 2010, penjualan mobil hybrid di Indonesia mulai meningkat, terutama setelah pemerintah memberlakukan pajak masuk yang lebih rendah untuk mobil hybrid. Pada tahun 2011, Toyota menawarkan Toyota Yaris hybrid di Indonesia.

Penjualan mobil hybrid di Indonesia terus meningkat seiring makin tingginya minat masyarakat akan mobil yang lebih ramah lingkungan. Toyota sendiri hingga saat ini selalu hadir untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dengan menghadirkan mobil hybrid yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Secara global, Toyota sudah memproduksi 15 kendaraan listrik yang dibagi ke dalam beberapa line-up, yakni HEV, PHEV, FCEV, dan BEV. Di Indonesia, AutoFamily dapat menemukan 4 HEV (Hybrid Electric Vehicle) yang ditawarkan secara luas ke seluruh warga Indonesia.

DAPATKAN LAYANAN TERBAIK UNTUK MOBIL TOYOTA KESAYANGAN ANDA HANYA DI AUTO2000 DIGIROOM

4 Rekomendasi Mobil Hybrid dari Toyota

Toyota selalu hadir dalam memenuhi kebutuhan kendaraan masyarakat, salah satunya dengan menghadirkan mobil hybrid dengan efisiensi bahan bakar. Ketika mesin dihidupkan, tenaga mesin bensin tidak sama sekali gunakan. Sistem kelistrikan di dalam mobil juga sepenuhnya dikendalikan dengan motor listrik. Tidak heran jika mobil hybrid Toyota ini efisiensi bahan bakar. Berikut ini rekomendasi mobil Toyota hybrid dari Toyota yang efisien bahan bakar.

1. CHR Hybrid

CHR Hybrid merupakan SUV Compact Crossover hybrid yang pantas menyandang gelar sebagai mobil paling efisien bahan bakar. Mengapa? Hal ini karena kombinasi motor elektrik dan mesin bensin yang menghasilkan rata-rata konsumsi bahan bakar sebesar 23,4 km per liter.

Sebagai mobil jenis SUV, CHR Hybrid tentunya menawarkan tenaga yang cukup besar, sehingga Anda bisa melewati berbagai kondisi jalanan di Indonesia dengan lebih nyaman. Dilihat dari sisi eksteriornya juga mobil ini menghadirkan kesan sporty dan mewah serta futuristik.

2. Corolla Cross Hybrid

Mobil jenis SUV lainnya dari Toyota yang menggunakan sistem hybrid yaitu Corolla Cross Hybrid. Rata-rata konsumsi bahan bakar mobil hybrid ini pun mencapai 21,3 km per liter, menjadikan mobil ini sangat efisien bahan bakar.

Melihat dari sisi eksteriornya, mobil ini memiliki desain yang elegan. Bagian grille dari mobil ini pun sangat ikonik. Mobil ini memiliki ukuran dimensi yang cukup besar dengan ketangguhan yang ditawarkan sangat optimal. Jadi, AutoFamily dapat menggunakan mobil hybrid ini dengan aman dan nyaman.

Baca juga:3 Mobil Hybrid di Indonesia Produksi Toyota

3. Corolla Altis Hybrid

Tidak hanya jenis mobil SUV, Toyota juga menghadirkan mobil sedan dengan konsumsi bahan bakar yang sangat irit, yaitu Corolla Altis Hybrid. Melalui serangkaian pengujian di dalam kota, rata-rata konsumsi bahan bakar mobil ini menyentuh angka 20 km per liter.

Corolla Altis Hybrid juga dilengkapi dengan fitur tambahan istimewa seperti Toyota Safety Sense (TTS) dan T-intouch. AutoFamily pun akan merasa lebih aman dan nyaman saat menggunakan mobil ini untuk berbagai kebutuhan perjalanan.

4. Camry Hybrid

Jenis mobil sedan lainnya yang menggunakan teknologi mesin hybrid adalah Camry Hybrid. Desain eksteriornya mewah dan eksklusif serta efisien bahan bakar. Untuk konsumsi bahan bakarnya sendiri rata-rata mencapai 17,8 km per liter.

Mobil Camry Hybrid juga dilengkapi dengan fitur istimewa Toyota Safety Sense dan tambahan T-intouch, membuat mobil ini makin nyaman digunakan di berbagai kondisi jalanan di Indonesia. Tampilan luar mobil ini juga sangat futuristik dan elegan.

Baca juga:Mengenal Apa Itu Mobil Hybrid dan Berbagai Keunggulannya

Melihat dari sejarah mobil hybrid hingga saat ini yang makin memiliki banyak peminat, AutoFamily pun bisa dengan mudah memilikinya. Anda dapat mengunjungi Auto2000 Digiroom untuk melihat spesifikasi lengkap mengenai 4 mobil hybrid yang telah diuraikan di atas.

Auto2000 tidak hanya menyediakan mobil hybrid, Anda pun dapat memilih mobil bensin impian yang sesuai dengan kebutuhan. Baru-baru ini juga Toyota memberikan opsi mobil sport dengan performa yang lebih tinggi, yaitu Toyota Supra.

Spesifikasi mesin Toyota Supra ini sudah pasti sangat bertenaga dengan teknologi terdepan. Melihat dari sisi tampilan luarnya juga, mobil sport ini memiliki tampilan elegan dan mewah. Dapatkan mobil impian Anda sekarang juga hanya di Auto2000.

Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Share With:

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.