Apa itu mobil hybrid? Perkembangan teknologi dalam dunia otomotif yang semakin maju membawa banyak hal menarik yang bisa AutoFamily nikmati. Seperti mobil dengan teknologi hybrid nan canggih. Singkatnya, mobil hybrid adalah jenis mobil yang memanfaatkan dua jenis sumber penggerak sehingga tidak hanya bergantung pada mesin yang menggunakan bensin saja.
Sebelum memiliki mobil hybrid Toyota, Auto2000 akan memberikan informasi lengkap untuk AutoFamily. Tanpa berlama-lama lagi, simak informasinya di bawah ini.
Apa itu Mobil Hybrid?
Karena keunikannya, normal jika AutoFamily memiliki berbagai pertanyaan berkaitan dengan apa itu mobil hybrid. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, mobil hybrid adalah jenis mobil yang memanfaatkan dua jenis mesin penggerak dalam satu mobil yaitu mesin konvensional atau bensin dan motor listrik.
Toyota menjadi salah satu perusahaan otomotif yang meluncurkan produk mobil hybrid pada tahun 2009 lalu. Pada kala itu, mobil hybrid memang cukup populer di dua negara besar yaitu Jepang dan Amerika Serikat.
Mobil hybrid menjadi sebagai alternatif terbaik untuk penggunaan mobil dengan bahan bakar yang efisien dan ramah lingkungan. Hal ini dibuktikan dengan efisiensi bahan bakar pada mobil hybrid mencapai 2x lipat dibandingkan mobil konvensional dan jumlah gas emisi sisa pembakaran yang dikeluarkan pun lebih sedikit.
Seiring dengan berjalannya waktu, mobil hybrid Toyota mengalami banyak perubahan dan inovasi teknologi. Sehingga, sistem yang dimiliki pun makin beragam dan lebih canggih. Bahkan teknologi hybrid saat ini memungkinkan energi pengereman diubah menjadi tenaga penambah daya pada motor listrik.
Baca juga:3 Mobil Hybrid di Indonesia Produksi Toyota
3 Perbedaan Mobil Hybrid dengan Mobil Biasa
Mungkin, AutoFamily masih memikirkan mengapa mobil hybrid dianggap lebih canggih. Hal ini dapat diamati dari perbedaan mobil hybrid dengan mobil biasa. Adapun perbedaan kedua mobil tersebut di antaranya:
1. Penggunaan Mesin
Seperti yang telah diketahui bersama, mobil hybrid dilengkapi dengan dua mesin yaitu mesin biasa atau konvensional dan motor listrik. Sedangkan mobil konvensional pada umumnya menggunakan satu sistem penggerak saja yaitu mesin konvensional dengan bahan bakar bensin atau diesel.
Baca juga:Memahami Perbedaan Mobil Listrik dan Hybrid
2. Karakteristik Penggunaan
Mobil hybrid dapat melaju dengan menggunakan motor listrik untuk mendukung mesin konvensional. Bahkan minim getaran karena saat beralih pada penggunaan baterai, mobil hybrid akan menunjukkan karakternya yang khas yaitu senyap dan lebih halus. Sedangkan mobil biasa, hanya menggunakan proses pembakaran yang menyebabkan timbulnya suara saat mobil menyala, meskipun tidak terlalu bising.
3. Teknologi yang Digunakan
Berbicara mengenai perbedaan mobil hybrid dengan mobil biasa, Anda tidak bisa melupakan bagian teknologi yang digunakan. Teknologi hybrid pada mobil akan berfokus pada dua sistem mesin, terutama pada energi listrik yang dihasilkan melalui baterai untuk menggerakan roda.
Pengaturan penggunaan sistem penggerak ini dikerjakan oleh bagian power control unit dengan menentukan waktu yang tepat untuk mengaktifkan mesin konvensional atau motor listrik.
TUKAR TAMBAH MOBIL TOYOTA DENGAN MUDAH DAN AMAN HANYA DI AUTO2000
4 Keunggulan Mobil Hybrid
Ada berbagai keunggulan yang bisa AutoFamily dapatkan jika memilih mobil hybrid sebagai kendaraan sehari-hari. Berikut ini merupakan keuntungan yang ditawarkan oleh mobil hybrid untuk para penggunanya:
1. Akselerasi Kecepatan
Masih banyak berkembang anggapan di tengah masyarakat bahwa sebuah efisiensi bahan bakar menandakan akselerasi dan kecepatan mobil berkurang. Mobil hybrid sendiri meski dengan konsumsi bahan bakar yang efisien, tapi tetap memiliki performa akselerasi dan kecepatan mobil yang impresif.
Baca juga:5 Jurus Jitu Mengemudi Hemat Bensin
2. Ramah Lingkungan
Dengan pengurangan gas sisa pembakaran, mobil hybrid menjadi mobil ramah lingkungan yang membantu berkontribusi dalam mengurangi polusi udara. Jangan lupa, hal ini merupakan sesuatu yang perlu dipikirkan sebab hingga saat ini, pemanasan global makin menuju puncaknya.
3. Suara Mesin yang Lebih Halus
Kebisingan di jalanan tentu menjadi salah satu hal yang mengganggu, terlebih saat dalam posisi macet. Namun, jika AutoFamily menggunakan mobil hybrid, permasalahan suara mobil saat macet dapat dihindari sebab mobil akan menggunakan sistem baterai saat terjadi pengereman atau mobil dalam keadaan berhenti.
LACAK PESANAN ATAU INFORMASI SERVICE MOBIL TOYOTA KESAYANGAN ANDA HANYA DI AUTO2000 DIGIROOM
Setelah membaca penjelasan mengenai apa itu mobil hybrid, apakah AutoFamily tertarik untuk menggunakannya? Kombinasi dua mesin penggerak dalam satu kendaraan tentu akan memudahkan AutoFamily dalam setiap situasi sebab mesin dapat secara langsung menyesuaikan penggunaan dengan kondisi dan kebutuhan.
Lebih menyenangkannya lagi, AutoFamily turut andil dalam menjaga dan melestarikan lingkungan sebab mobil hybrid pada dasarnya tidak mengeluarkan emisi karbon yang lebih rendah.
Sekarang lah saat yang tepat untuk memiliki mobil hybrid yang tersedia di Auto2000, Toyota New Corolla Altis Hybrid dapat menjadi pilihan yang ideal. Mobil dengan tipe sedan yang satu ini memberikan tampilan yang mewah dan interior yang elegan dan nyaman untuk menemani perjalanan Anda. Dari segi performa bahkan mampu bersaing dengan mobil-mobil lain dikelasnya.
AutoFamily bisa cek informasi mobil Toyota New Corolla Altis Hybrid dan berbagai mobil Toyota impian Anda di Auto2000 Digiroom. Selain itu, AutoFamily juga bisa melakukan booking service untuk perawatan mobil Toyota kesayangan AutoFamily dengan mudah dan cepat.
Tunggu apalagi? Segera kunjungi Auto2000 Digiroom dan dapatkan berbagai promo menarik serta kupon service berbagai layanan Auto2000 sekarang juga.
Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.