Terdapat fitur Advanced & Integrated Multimedia System sebagai pusat entertainment di dalam Toyota All New Corolla Altis.
Toyota All New Corolla Altis memiliki berbagai macam fitur keselamatan yang akan menjaga Anda sepanjang perjalanan. Keselamatan yang diberikan menjadi komitmen Toyota untuk Anda di dalam mengendarai mobil sedan tipe premium ini.
Toyota All New Corolla Altis memiliki fitur keselamatan:
- Clearance Sonar System: Terdapat enam sensor ultrasonic yang terdapat di bagian depan dan belakang mobil untuk memantau kendaraan serta objek lain di sekitar Anda. Dengan begitu akan meminimalisir potensi kecelakaan, seperti tabrakan atau bersenggolan.
- Rear Cross Traffic Alert (RCTA): Fitur RCTA dapat mendeteksi kendaraan yang datang dari arah belakang saat Anda sedang parkir secara mundur.
- Blind Spot Monitor (BSM): BSM memantau setiap objek yang bisa saja berada di dalam blind spot melalui teknologi radar.
- Pre Collision System (PCS): Fitur kamera dan radar untuk menghindari risiko kecelakaan dari arah depan.
- Adaptive Cruise Control: Mendeteksi jarak dengan kendaraan dari arah depan untuk mengurangi insiden akibat kelelahan mengemudi jauh.
- Lane Departure Alert with Steering Control: Membantu Anda saat mengemudikan Toyota All New Corolla Altis.
- Automatic High Beam (AHB): Menjaga pancaran sinar lampu mobil agar tidak menyilaukan mata pengemudi yang berlawanan arah.
TNGA adalah Toyota New Global Architecture yang menjadi fitur performa dalam Toyota All New Corolla Altis. TNGA menawarkan teknologi suspensi baru untuk kenyamanan berkendara, stabilitas manuver, dan visibilitas pengendara selama menggunakan Toyota All New Corolla Altis.