penemu-lampu-lalu-lintas-adalah.jpg

Sejarah Lengkap dan Penemu Lampu Lalu Lintas

Diterbitkan21 Okt 2022

Meskipun lampu lalu lintas sudah menjadi bagian hidup kebanyakan orang, masih banyak orang yang tidak mengetahui latar belakang, sejarah, serta penemu lampu lalu lintas. Apakah AutoFamily salah satunya?

Penemu lampu lalu lintas adalah John Peake Knight. Apakah AutoFamily mengenal penemu lampu lalu lintas ini? Walau sudah akrab dengan lampu lalu lintas, bukan berarti sejarah lengkap dari penemu pertama lampu lalu lintas sudah AutoFamily ketahui. Ada sejarah panjang yang akhirnya membuat lampu lalu lintas digunakan di seluruh dunia.

Penasaran dengan sejarahnya? Simak rangkuman selengkapnya di bawah ini bersama Auto2000.

Pengertian dan Fungsi Lampu Lalu Lintas

Lampu lalu lintas selalu ditemukan di berbagai persimpangan jalan. Dengan lampu merah, kuning, dan hijau, lampu lalu lintas berperan sebagai alat pengatur lalu lintas. Dikenal juga dengan sebutan lain, yaitu traffic light, lampu lalu lintas sangat berjasa dalam membantu keselamatan para pengendara setiap waktunya.

Keberadaan lampu lalu lintas menciptakan kondisi jalan yang tertata dengan baik dan lebih aman bagi pengguna jalan. Apalagi dengan semakin tingginya volume kendaraan di berbagai ruas jalan, membuat lampu lalu lintas sangat penting untuk berfungsi dengan optimal.

DAPATKAN PROMO MENARIK TOYOTA NEW YARIS DI AUTO2000

Sejarah dan Penemu Lampu Lalu Lintas: John Peake Knight

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, tokoh penemu lampu lalu lintas adalah John Peake Knight. Ia menciptakan benda ini pada tahun 1860-an di Inggris. Namun mengapa ia tiba-tiba bisa menciptakan lampu lalu lintas?

Pada awalnya, Knight bekerja sebagai manajer kereta api di sana. Walaupun ia tidak bekerja di jalan raya yang dilalui kereta kuda, Knight merasa khawatir. Ya, ia melihat kondisi situasi jalanan di Inggris terlihat berantakan dan berbahaya bagi para pengguna jalan, khususnya para pejalan kaki. Semuanya disebabkan oleh banyaknya kereta kuda di jalan.

Untuk dapat menjaga keselamatan para pejalan kaki, Knight mulai mencari solusi atas kondisi ini. Pada awalnya, ia menggunakan semafor. Bentuknya semacam isyarat dengan bendera untuk memberi aba-aba berjalan, berhati-hati, atau berhenti melalui warna dan gerakan. Semafor sendiri hanya dapat berfungsi pada siang hari.

Bagaimana kalau malam hari? Knight menggunakan simbol yang ada di lampu lalu lintas dengan bahan bakar gas. Akhirnya, uji coba dilakukan pada Desember 1868. Tentu saja warga kota London, Inggris sangat antusias dalam menyambut teknologi lampu lalu lintas pertama.

Lampu lalu lintas yang diciptakan oleh Knight waktu itu belum seperti lampu lalu lintas yang kita kenal pada saat ini. Dahulu, lampu lalu lintas menggunakan lentera bertenaga gas yang dilengkapi dengan lampu warna merah dan hijau di ujung kayu.

Sayang seribu sayang, pipa gas yang digunakan dalam lampu lalu lintas pertama ini meledak setelah melalui uji coba selama tiga bulan. Karena dianggap gagal dan justru berbahaya, mau tidak mau, proyek Knight pun terhenti.

Baca Juga:5 Rekomendasi Mobil Toyota yang Cocok untuk Wanita

Dikembangkan di Amerika Serikat oleh Garrett Morgan

Walau masa percobaan tersebut gagal, ide Knight terus dikembangkan hingga Garrett Morgan menemukan lampu lalu lintas otomatis. Warga Amerika Serikat keturunan Afrika-Amerika ini sendiri merupakan pemilik mobil pertama di Cleveland, Ohio.

Saat itu, Morgan sangat tertarik dengan bidang mekanik. Ketika melihat kecelakaan di persimpangan jalan, Morgan berpikir untuk mengembangkan lampu lalu lintas. Dengan berbagai teknologi yang digunakan, persimpangan jalan di kota tersebut mulai menggunakan lampu lalu lintas ciptaan Morgan.

Usaha keras Morgan membuahkan hasil manis. Pada tahun 1923, lampu lalu lintas ini berhasil tercipta dengan sempurna. Morgan juga menjadi pemegang paten nomor 1,475,074 untuk lampu lalu lintas yang digunakan hingga saat ini. Selain itu, Morgan memutuskan untuk menjual penemuan lampu lalu lintas ini ke perusahaan multinasional lainnya.

Berkat tokoh penemu lampu lintas John Peake Knight dan Garrett Morgan, setiap persimpangan jalan di seluruh dunia jauh lebih aman dari segi keselamatan.

Baca Juga:4 Tips Memilih Keramik Untuk Garasi Mobil Anda

Mengapa Lampu Lalu Lintas Berwarna Merah, Kuning, dan Hijau?

Pada saat ini, lampu lalu lintas yang kita gunakan menggunakan 3 warna standar, yakni merah, kuning, dan hijau. Tetapi, pernahkah Anda bertanya-tanya mengapa ketiga waran tersebut yang dipilih?

Seperti peraturan transportasi lainnya, warna lampu lalu lintas juga mengikuti standar internasional, yakni Konvensi Wina tentang Rambu-rambu Jalan dan Perjanjian Sinyal.

1. Warna Merah

Lampu lalu lintas warna merah dikenal sebagai tanda kendaraan harus berhenti. Warna merah dipilih karena memiliki gelombang visual yang relatif pendek dan mudah dikenali. Meskipun demikian, gelombang visualnya masih paling panjang dibanding dua warna lainnya, sehingga pengemudi sudah dapat melihat dan mengenali warna merah lampu lalu lintas dari jarak jauh.

Baca juga:Lebih Baik Pilih Mobil Matic atau Manual untuk Pemula?

2. Warna Kuning

Dibanding warna merah dan hijau, lampu lalu lintas kuning adalah warna yang paling unik. Mengapa? Ternyata lampu lalu lintas warna kuning dapat memiliki dua makna berbeda.

Pertama, lampu warna kuning stabil yang akan berubah menjadi merah berarti pengemudi diharapkan untuk memperlambat laju kendaraan karena lampu lalu lintas akan segera berubah menjadi merah. Kedua, lampu kuning berkedip artinya pengguna jalan dianjurkan berjalan dengan perlahan dan hati-hati.

3. Warna Hijau

Lampu lalu lintas hijau dikenal sebagai tanda kendaraan boleh melaju. Warna hijau dipilih karena memiliki gelombang visual yang lebih pendek dan mudah dikenali. Tidak hanya demikian, warnanya pun mudah dikenali di situasi gelap dan di malam hari sekalipun.

Ada satu fakta unik mengenai lampu hijau. Karena perbedaan bahasa, sejumlah lampu lalu lintas di Jepang menggunakan lampu berwarna biru alih-alih warna hijau!

Baca Juga:Penasaran dengan Pajak Mobil Fortuner?

Semoga informasi mengenai penemu lampu lalu lintas ini bermanfaat bagi AutoFamily dan jangan lupa untuk melakukan service mobil secara berkala bersama Auto2000 yang selalu didukung oleh para teknisi andal dan berpengalaman.

KunjungiDealer Toyotasekarang jugadan dapatkan berbagaiPromo Dealer Mobil Toyotaterbaru untuk berbagai jenislayanan purna jualAuto2000. Anda bisa jadwalkan kunjungandi sini.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.