cara-pengemudi-cegah-penularan-covid.jpg

Bagaimana Cara Pengemudi Cegah Penularan COVID-19?

Diterbitkan25 Jul 2021

Ada berbagai cara pengemudi cegah penularan COVID-19. Namun, apakah AutoFamily sudah mengetahui caranya? Saat ini seluruh pihak di berbagai belahan dunia terus mencoba meredam penyebaran virus ini, termasuk di Indonesia. Apalagi pandemi sudah berjalan dalam jangka waktu lebih dari tahun. Jika terus dibiarkan begini terus, maka sangatlah tidak baik untuk seluruh lapisan masyarakat. Itulah mengapa ada beberapa aturan yang harus dilakukan sejak dini.

Untuk mencegah penularan COVID-19, seluruh pihak harus mau menjalankan protokol kesehatan 6M secara optimal. Apalagi jika Anda masih harus bepergian ke luar rumah secara intens menggunakan mobil. Bagaimana caranya? Simak rangkuman informasi dari tim Auto2000 di bawah ini.

Cara Pengemudi Cegah Penularan COVID-19

Pemerintah Indonesia telah memberikan protokol kesehatan 6M yang harus dijalankan oleh setiap individu. Protokol kesehatan 6M mencakup beberapa poin, yakni:

  • Memakai masker dengan benar

  • Menjaga kebersihan tangan

  • Menjaga jarak

  • Mengurangi mobilitas

  • Menjaga pola makan sehat dan istirahat cukup

  • Menjauhi kerumunan

Jika Anda membaca beberapa poin protokol kesehatan itu, maka ada penjelasan untuk mengurangi mobilitas. Ya, demi menjaga diri masing-masing, perlu sekali mengurangi mobilitas mulai sekarang. Namun, bagaimana jika harus tetap bepergian dengan mobil? Ada beberapa cara pencegahan penularan virus ini.

DAPATKAN PROMO TOYOTA NEW SIENTA DI AUTO2000

1. Patuhi Aturan Jumlah Penumpang

Aturan jumlah penumpang di dalam mobil pribadi saat kondisi pandemi sudah dibatasi hanya 50% saja. Tentu saja aturan ini harus Anda patuhi. Apalagi sudah mulai kembali ada peraturan penyekatan di berbagai titik darah. Daripada Anda mendapatkan masalah lain, sebaiknya patuhi aturan jumlah penumpang di dalam mobil pribadi sejak dini.

Baca Juga:Jadwal SIM Keliling Depok Terbaru 2021

2. Mobil Selalu Bersih

Pastikan mobil Anda selalu bersih, khususnya jika memang sering mendapati adanya penumpang lain di dalam kabin. Gunakan kain mikrofiber dan cairan pembersih interior, lalu bersihkan hendel pintu, kemudi, pintu bagasi, dan bagian-bagian lain yang memang sering disentuh tangan.

3. Gunakan Masker

Ya, Anda harus menggunakan masker terus dan secara benar karena terbukti efektif mencegah penularan virus. Apalagi sekarang sudah dianjurkan untuk menggunakan dua masker sekaligus, yakni masker medis terlebih dulu, baru dilapisi masker kain. Ingat, walaupun Anda berada di dalam mobil seorang diri, tetap saja harus menggunakan masker. Apalagi jika lebih dari satu orang di dalam kabin mobil. Maka sudah pasti harus terus menggunakan masker.

Selain itu, jangan lupa untuk menyimpan cadangan minimal dua masker di laci mobil. Dengan begitu, jika lupa menggunakan masker atau mengalami kerusakan, maka Anda punya cadangan masker lainnya.

4. Jangan Lupa Hand Sanitizer

Hand sanitizer menjadi salah satu produk yang sudah terus digunakan sejak awal pandemi. Anda harus menggunakan dan membawa hand sanitizer ketika bepergian. Dengan begitu, kondisi tangan dapat selalu bersih untuk mencegah penularan virus ini.

5. Lakukan Servis Mobil di Rumah Saja

Aktivitas di luar rumah memang memperbesar risiko tertular virus ini. Namun, apa yang harus dilakukan jika kondisi mobil harus tetap dijaga supaya tetap prima? Maka solusinya adalah layanan Auto2000 Home Service.

Baca Juga:Biaya Balik Nama Mobil dan Cara Mengurusnya

Auto2000 memiliki layanan Home Service sehingga AutoFamily tetap dapat mendapatkan servis berkala dan perbaikan ringan di bawah 2 jam dari rumah. Sangat memudahkan AutoFamily, bukan?KunjungiAuto2000 Digiroomsekarang juga untuk melakukan booking service secara online. AutoFamily juga bisa mendapatkan berbagaiPromo Dealer Mobil Toyotaterbaru untuk berbagaijenis layanan purna jualAuto2000.


digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.