Tips_Tricks_2.jpg

Bikin Auto Kesal, Inilah Beberapa Masalah Pada AC Mobil dan Cara Mencegahnya Agar Tetap Sejuk dan Nyaman

Diterbitkan12 Mar 2020

21 Sep 2018

Auto2000.co.id AC yang dingin dan sejuk merupakan kebutuhan utama mobil zaman now. Apalagi bila Anda punya mobilitas yang tinggi dan menjadikan mobil sebagai rumah kedua.

Makanya, begitu AC terkena kendala teknis seperti tidak dingin, pasti langsung merasa tidak nyaman. Kalau sudah begini, aktivitas Anda bakal terganggu.

Nah, supaya AC mobil Toyota kesayangan tetap sejuk dan nyaman, inilah beberapa masalah yang bisa timbul pada AC mobil dan cara mencegahnya.

BACA JUGA : Inilah Alasan Mobil Toyota Anda Wajib Melakukan Servis Berkala 1.000 Km atau Satu Bulan Pertama

1. AC berbau

Yang terutama tentunya terkait debu dan kotoran yang masuk ke dalam kabin. Bisa dari jendela yang terbuka atau penggunaan alas kaki yang kotor.

Debu dan kotoran tersebut lantas tersedot ke dalam sistem sirkulasi AC dan menempel di evaporator. Karena lembab, bisa tumbuh jamur di evaporator yang menimbulkan bau tidak sedap.

Evaporator punya tugas penting karena hawa dingin yang dihasilkan oleh evaporator ditiup oleh blower menuju kabin mobil. Alhasil, bau apapun yang menempel di evaporator akan tercium oleh penumpang di kabin.

Sumber bau lain adalah penggunaan parfum mobil dengan kualitas rendah. Sama kasusnya dengan debu, uap parfum akan tersedot ke dalam sistem AC dan mengendap di evaporator. Dari sini bau tidak sedap kembali menjalar ke dalam kabin.

BACA JUGA : Jangan Sampai Mobil Mogok Atau Bahkan Terbakar, Ini Cara Mencegahnya

Proses yang sama juga terjadi ketika penumpang merokok di dalam mobil.

Langkah terbaik yang bisa Anda lakukan guna mencegah AC bau adalah dengan rutin membersihkan kabin mobil. Terutama bagian depan di area karpet mobil karena dari situ udara kabin disedot oleh sistem AC mobil.

Lainnya adalah selalu tutup jendela mobil dan cukup dibuka saat dibutuhkan saja. Termasuk untuk tidak merokok di dalam kabin mobil.

Hindari penggunaan parfum yang punya kualitas rendah, termasuk parfum cair karena uapnya sangat mudah masuk ke dalam sistem sirkulasi.

BACA JUGA : Biar Tetap Cantik, Tips Ini Bantu Anda Kenali Sebab Mobil Kotor dan Cara Membersihkannya, Nomor 5 Paling Bikin Kesal

Sebaiknya letakkan parfum di bawah jok depan dan tidak perlu di kisi AC. Selain tidak nyaman bagi sebagian orang, uap yang diembuskan juga kurang baik untuk kesehatan.

Cara menjaga kebersihan sistem sirkulasi AC lain yang tidak kalah penting adalah dengan mengganti filter kabin AC sesuai waktu yang ditentukan oleh bengkel resmi Auto2000 sehingga dapat efektif menjaring kotoran yang masuk.

2. AC tidak dingin

Ini biasanya terjadi lantaran ada kebocoran di sambungan pipa AC dan evaporator. Termasuk pula evaporator dan kondensor yang kotor karena menghambat proses distribusi hawa panas dan dingin di dalam sistem sirkulasi AC.

Sebabnya bisa karena faktor usia, perawatan yang tidak tepat seperti servis di bengkel mobil yang kurang oke kualitas kerjanya, penggunaan suku cadang yang bukan asli Toyota, serta alpa melakukan servis berkala di bengkel resmi Auto2000.

BACA JUGA : Waspadalah! Lakukan 7 Tips Ini Supaya Ban Mobil Anda Tidak Menjadi Penyebab Kecelakaan di Jalan

Jawaban dari masalah ini masuk ke area teknis. Seperti memeriksa kandungan freon di tabung penyimpan, membersihkan evaporator dan kondensor, serta mengganti filter AC agar tetap maksimal menyerap kotoran dan kandungan air di dalam sistem.

3. AC bunyi

Biasanya bunyi mendesis timbul dari expansion valve yang sedang bekerja. Masih wajar saja selama bunyinya tidak mengganggu. Namun bila merasa tidak nyaman, Anda bisa mengeceknya di bengkel resmi Auto2000.

Bisa juga berasal dari motor blower AC yang rusak, seperti ada bagian yang kendor atau bilah kipas yang rusak. Bahkan kotoran sepele seperti robekan kertas yang tersangkut bisa membuat AC bunyi. Lakukan pemeriksaan visual di sekitar kisi AC.

BACA JUGA : Ada 300 Hadiah Keren, Lomba Foto #Auto2000Mendukung Asian Games 2018 Tetap Berlangsung Hingga Akhir Bulan September

4. AC bocor

Hal ini biasanya ditandai dengan adanya tetesan air di lantai kabin. Biasanya disebabkan oleh selang pembuangan air dari evaporator yang tersumbat oleh kotoran dan meluber via sambungan selang.

Selain masalah nomor 1, agak sulit untuk melakukan sendiri perawatan dan perbaikan AC mobil sendiri. Hanya saja mengingat fungsi AC mobil yang sangat penting, sebaiknya dihindari untuk melakukan servis AC di bengkel mobil pinggir jalan.

Paling mudah dan aman adalah dengan menyerahkan tugas perawatan dan perbaikan AC mobil Toyota kesayangan ke bengkel resmi Auto2000 langganan.

Selain menguasai produk dan masalah, komponen yang dipakai juga dijamin asli serta kualitas kerjanya juga dijamin prima lantaran menggunakan perangkat kerja modern sesuai standar global Toyota.

Tapi sebelumnya, lakukan booking service via aplikasi Auto2000 Mobile supaya bisa mengatur waktu kunjungan sesuai keinginan Anda.

Auto2000

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.