Apakah AutoFamily tahu apa arti rambu segitiga terbalik yang biasa ditemukan di jalan? Pernahkah Anda menyadari ada rambu dengan bentuk segitiga terbalik yang memiliki warna dasar putih dan warna tepian merah?
Untuk mengetahui lebih jelas mengenai rambu segitiga ini, silakan simak pembahasan yang akan Auto2000 sampaikan di bawah ini. Kami akan memberikan informasi lengkap mengenai apa itu rambu segitiga dan juga rambu lainnya yang perlu Auto family ketahui serta pahami sebagai pengguna jalan.
Apa Itu Rambu Segitiga?
Rambu segitiga termasuk ke dalam lambu larangan. Rambu ini ditujukan kepada seluruh pengendara mobil maupun sepeda motor untuk tidak terus berjalan apabila lalu lintas dari arah lain masih terlihat padat.
Rambu ini berfungsi untuk mencegah terjadinya penumpukan kemacetan lalu lintas. Jadi, apabila AutoFamily menemukan rambu segitiga tersebut, pastikan untuk mengamati situasi jalan untuk mencegah terjadinya hambatan lalu lintas.
Baca juga:Apa Manfaat Rambu Lalu Lintas?
5 Macam Rambu Lalu Lintas yang Perlu Diketahui
Di Indonesia sendiri, setidaknya ada 5 macam rambu lalu lintas yang perlu AutoFamily pahami sebagai pengendara mobil, yaitu:
1 . Rambu Larangan
Jenis rambu lalu lintas pertama yang perlu AutoFamily pahami adalah rambu larangan. Selain rambu segitiga, masih ada banyak rambu larangan seperti mobil dilarang berhenti, larangan masuk bagi kendaraan tertentu, larangan parkir, hingga larangan untuk berbelok ke arah tertentu.
Rambu larangan ini berarti menunjukkan kepada pengguna jalan untuk tidak melakukan perbuatan sesuai dengan lambang yang tercantum pada rambu tersebut. Biasanya, rambu larangan didominasi dengan warna merah dan putih serta memiliki berbagai macam bentuk seperti segitiga, lingkaran, ataupun segi delapan.
DAPATKAN HARGA TERBARU TOYOTA ALL NEW AVANZA 2021 HANYA DI AUTO2000 DIGIROOM
2 . Rambu Perintah
Rambu perintah memiliki bentuk fisik yang hampir sama yaitu plang dengan berbentuk lingkaran yang berwarna dasar biru dan lambangnya digambar dengan cat putih. Rambu perintah ini ditujukan sebagai perintah yang harus diikuti oleh pengguna jalan.
Biasanya, rambu ini berisikan perintah untuk berbelok ke arah tertentu atau menunjukkan jalur mana yang boleh dilewati oleh pengendara. Selain itu, rambu ini juga menunjukkan perintah kecepatan minimum atau maksimum yang diperbolehkan bagi pengendara kendaraan bermotor.
3 . Rambu Peringatan
Rambu peringatan berfungsi untuk memperingati pengguna jalan akan suatu lintasan yang berbahaya sehingga pengguna jalan dapat lebih berhati-hati ketika melewati jalan tersebut. Rambu ini memiliki warna dasar kuning dengan lambang yang berada di tengah-tengah berwarna hitam.
Rambu peringatan biasanya menunjukkan berbagai tikungan tajam, tikungan ganda, tanjakan, atau turunan yang perlu diwaspadai oleh pengguna jalan. Rambu ini juga biasanya ditemukan di dekat sekolah di mana pengendara kendaraan bermotor diminta untuk lebih berhati-hati karena banyak anak-anak yang melintas di jalan.
Baca juga:24 Ragam Rambu Lalu Lintas dan Artinya
4 . Rambu Petunjuk
Rambu petunjuk berfungsi untuk memberikan info kepada pengguna jalan terkait lokasi tertentu atau penunjuk jalan. Rambu ini biasanya dapat berisikan lambang-lambang seperti lambang rumah sakit atau rumah makan, dan juga terdapat rambu-rambu dengan isi tulisan yang menunjukkan nama lokasi tertentu.
5 . Rambu Papan Tambahan
Rambu terakhir yang biasa AutoFamily temukan di jalan adalah rambu papan tambahan. Contoh dari rambu papan tambahan ini adalah rambu pemberitahuan jalan ganjil-genap, jadwal buka tutup jalan, hingga menjelaskan jenis bahaya di area tertentu.
Baca juga:Pahami Perbedaan Tanda Dilarang Parkir dan Dilarang Berhenti
Jadi, itulah berbagai informasi seputar arti rambu segitiga dan rambu lalu lintas lainnya yang dapat Auto2000 sampaikan kepada AutoFamily. Apabila Anda membutuhkan jasa layanan servis di bengkel kami, silakan hubungiAuto2000 Digiroomsekarang juga apabila AutoFamily ingin melakukan servis berkala.Jika Anda tidak memiliki waktu untuk membawa mobil ke bengkel, silakan lakukan booking layanan THS-Auto2000 Home Service melalui websiteatau aplikasi Auto2000 Mobile kami.
KunjungiDealer Toyotasekarang jugadan dapatkan berbagaiPromo Dealer Mobil Toyotaterbaru untuk berbagai jenislayanan purna jualAuto2000. Anda bisa jadwalkan kunjungandi sini.