apa-itu-suspensi-mobil.jpg

Apa Itu Suspensi Mobil dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Diterbitkan30 Nov 2021

Apa itu suspensi mobil dan fungsinya? Pernahkah AutoFamily mendengar kata suspensi mobil?

Suspensi mobil merupakan salah satu komponen yang ada pada mobil AutoFamily. Kehadiran suspensi mobil ini memiliki banyak fungsi yang tentu saja harus Anda ketahui dan pahami.

Oleh karena itu, melalui artikel ini, Auto2000 akan memberikan informasi lengkap seputar apa itu suspensi mobil beserta fungsinya dan bagaimana cara kerja dari komponen tersebut. Silakan simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

Apa Itu Suspensi Mobil?

Pada saat mengendarai mobil, tentu saja tidak semua jalan yang dilewati akan terasa mulus dan tidak ada hambatan. AutoFamily pastinya sering menghadapi jalanan yang bergelombang, tidak rata, berlubang, atau bahkan terdapat polisi tidur.

Dengan adanya suspensi mobil, AutoFamily dapat melewati jalan-jalan tersebut dengan aman dan nyaman. Suspensi mobil berfungsi untuk menyerap getaran yang ditimbulkan ketika mobil Anda melewati jalanan yang tidak rata.

Tanpa adanya suspensi, maka setiap kali AutoFamily melewati polisi tidur atau jalanan yang tidak rata, Anda akan merasakan guncangan yang sangat hebat. Untuk itu, suspensi mobil ini termasuk ke dalam salah satu komponen mobil yang sangat penting dalam menjaga keselamatan dan kenyamanan AutoFamily selama berkendara.

DAPATKAN UNIT TOYOTA FORTUNER GR SPORT HANYA DI AUTO2000 SEKARANG JUGA!

Bagaimana Cara Kerja Suspensi Mobil?

Suspensi mobil terletak di antara roda dan body mobil yang menjadi penghubung antara keduanya. Guncangan atau gerakan secara tiba-tiba yang datang dari roda mobil akan ditahan oleh suspensi agar body mobil tetap dalam posisi yang stabil.

Agar AutoFamily dapat memahami dengan lebih jelas mengenai cara kerja suspensi mobil, berikut ini kami akan menjelaskan mengenai cara kerja suspensi mobil berdasarkan masing-masing komponen penyusunnya, yaitu:

1. Pegas

Suspensi mobil menggunakan pegas sebagai komponen utamanya. Pegas ini yang berfungsi untuk menyerap berbagai getaran yang diterima oleh mobil.

Pegas pada suspensi mobil ini terdiri dari 4 tipe pegas yaitu pegas coil, pegas daun, pegas torsi, dan pegas udara. Masing-masing mobil biasanya memiliki tipe pegas yang berbeda-beda, sesuai dengan jenis mobilnya.

Baca juga:Kenali Berbagai Penyebab Setir Mobil Berat

2. Lengan Suspensi

Komponen selanjutnya yang menjadi penyusun dalam suspensi mobil adalah lengan suspensi. Komponen ini yang bekerja sebagai penghubung antara roda dan chasis mobil.

Lengan suspensi terbuat dari engsel yang dapat bergerak secara vertikal. Dengan demikian, ketika mobil melewati guncangan atau jalanan yang tidak rata, maka lengan suspensi ini akan membantu menggerakan roda ke atas atau bawah sesuai dengan tekanan yang diterima untuk menstabilkan body mobil.

3. Shock Absorber

Sesuai dengan namanya, shock absorber berfungsi untuk meredam gerakan yang tiba-tiba atau guncangan yang diterima oleh mobil. Shock absorber ini membantu pegas dengan meredam oskilasi ketika mobil mulai bergerak naik turun yang tentunya dapat membuat penumpang di dalamnya merasa tidak nyaman.

4. Stabilizer

Komponen selanjutnya dalam suspensi mobil adalah stabilizer. Komponen ini dapat membantu menyeimbangkan body mobil agar tetap dalam posisi yang stabil.

Stabilizer ini tidak hanya dapat menyeimbangkan mobil ketika sedang menghadapi guncangan saja. Dengan adanya stabilizer, mobil dapat berada dalam posisi yang stabil bahkan ketika sedang berbelok.

Baca juga:Penjelasan dan Fungsi Gearbox Mobil

Jadi, sekarang AutoFamily sudah memahami apa itu suspensi mobil dan bagaimana cara kerjanya berdasarkan komponen penyusunnya, bukan? Perlu Anda ketahui juga, suspensi mobil ini perlu dirawat dan dicek secara berkala untuk menjaga fungsinya agar AutoFamily dapat berkendara dengan aman dan nyaman.

Untuk melakukan pengecekan dan perawatan secara berkala terhadap suspensi mobil, AutoFamily bisa menghubungiAuto2000 Digiroomsekarang juga apabila AutoFamily ingin melakukan servis berkala.Jika Anda tidak memiliki waktu untuk membawa mobil ke bengkel, silakan lakukan booking layanan THS-Auto2000 Home Service melalui websiteatau aplikasi Auto2000 Mobile kami.

KunjungiDealer Toyotasekarang jugadan dapatkan berbagaiPromo Dealer Mobil Toyotaterbaru untuk berbagai jenislayanan purna jualAuto2000. Anda bisa jadwalkan kunjungandi sini.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.