Rekomendasi_Rest_Area_102.jpg

Rekomendasi Rest Area 102

Diterbitkan8 Jun 2021

Rest area 102 merupakan salah satu rest area yang ada di tol Trans Jawa, tepatnya di ruas Cipali (Cikopo-Palimanan). Lokasinya tepat berada di KM 102 tol Cipali jalur menuju Cirebon (arah timur), kurang lebih 4 km setelah Gerbang Tol dan Simpang Susun Kalijati. Tempat istirahat dan pelayanan (TIP) ini selalu ramai pengunjung karena tol Cipali sendiri merupakan ruas yang menghubungkan Jakarta dengan beberapa kota di Jawa Barat seperti Bandung dan Cirebon.

Lebih dari itu, sebetulnya rest area 102 menjadi salah satu titik penting di tol Cipali. Setelah dilakukan pemeriksaan secara berulang oleh Korps Lalu Lintas (Korlantas) POLRI, ditemukan bahwa KM 86-130 tol Cipali merupakan titik rawan terjadinya kecelakaan. Untuk mengatasinya, pihak Korlantas mengimbau para pengemudi agar beristirahat terlebih dulu di rest area KM 102, terlebih jika mengingat bahwa tol Cipali merupakan ruas terpanjang yang ada di jalan tol Trans Jawa. Lantas, hal apa saja yang terdapat di rest area 102?

Pilihan Kelebihan di Rest Area 102

Ada berbagai kelebihan yang dapat mendukung Anda selama beristirahat di rest area ini. Berikut fasilitas selengkapnya.

1. Area yang sejuk

Berada di wilayah Subang, rest area KM 102 tol Cipali memiliki suasana yang cenderung sejuk. AutoFamily bisa merasakan semilir udara sejuk khas kawasan perbukitan saat beristirahat di sana. Sekeliling rest area pun ditumbuhi aneka pepohonan dan tanaman hijau yang menambah nuansa asri nan menenangkan.

2. Fasilitas lengkap

Untuk menunjang kenyamanan para pengunjung yang datang beristirahat, rest area KM 102 telah dilengkapi dengan beberapa fasilitas umum. Fasilitas tersebut di antaranya berupa SPBU yang menyediakan bahan bakar bensin dan solar, area parkir luas untuk mobil dan truk, toilet, hingga musala untuk beribadah.

Bagi Anda yang perlu melakukan top up kartu tol elektronik, rest area ini juga telah dilengkapi fasilitas ATM Center. Jika kesulitan melakukan top up di ATM Center, Anda bisa menuju minimarket yang ada di dalam kompleks TIP. Pasalnya, selain menyediakan beragam kebutuhan, minimarket rest area KM 102 juga menyediakan layanan top up kartu tol elektronik.

CEK PENAWARAN TERBAIK TOYOTA AGYA DI SINI!

3. Menyediakan beragam hidangan

Agar energi kembali setelah lelah mengemudi, sebaiknya Anda mengonsumsi makanan dalam porsi yang cukup. Tak perlu khawatir, di rest area 102 ini ada beberapa outlet yang menyajikan makanan dan minuman. Anda tinggal memilih sesuai dengan keinginan dan selera.

Ada outlet yang menyediakan hidangan lokal Subang seperti bubur ayam, masakan khas Sunda seperti nasi liwet, masakan Padang, hingga kuliner cepat saji (fast food). Anda juga bisa menemukan kedai yang menjajakan makanan ringan. Selain makanan, rest area ini juga dilengkapi dengan kedai kopi yang menawarkan aneka menu minuman.

Di sudut lain, Anda bisa menemukan kios yang menjual oleh-oleh khas Subang seperti keripik nanas, oncom, dan olahan ikan lapan. Semuanya merupakan hasil produksi dari para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lokal yang ada di Subang.

Jika Anda melintas di tol Cipali, jangan lupa mampir ke rest area 102 ini, terutama apabila badan sudah mulai terasa pegal dan lelah. Jangan memaksakan diri demi keselamatan Anda dan penumpang lain. Selain itu, lakukan pengecekan mesin mobil Anda sebelum perjalanan jauh. Bingung harus cek mesin di mana?

Kunjungi Auto2000 Digiroom sekarang juga untuk melakukan booking service secara online.Dan dapatkan berbagai Promo Dealer Mobil Toyota terbaru untuk berbagai jenis layanan purna jual Auto2000. Bengkel Auto2000 siap membantu

Baca juga: 11 Hal Penting Yang Harus Kamu Cek Pada Mobil Sebelum Perjalanan Jauh
digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.