Tips&Tricks_12.jpg

Pemilik Mobil Warna Putih Wajib Baca

Diterbitkan29 Apr 2020

09 May 2019

Dari sekian banyak pilihan warna mobil yang disediakan, putih jadi warna yang paling digemari saat ini. Putih didaulat menjadi warna mobil paling populer secara global.

Banyak alasan pemilik mobil memilih putih sebagai warna tunggangannya. Warna ini dipercaya mewakili jiwa muda yang penuh ide dan inovasi serta mewakili cita rasa tinggi dan elegan.

Sementara itu bagi kaum hawa, putih memiliki makna sederhana dan berkonotasi positif karena terlihat lebih anggun dan mewah ketimbang warna lainnya. Putih juga selama ini dikenal sebagai lambang kesucian.

Adapun dari sisi teknis, putih merupakan warna yang mampu menangkal hawa panas di dalam kendaraan karena memantulkan pancaran cahaya matahari. Kondisi ini dianggap menguntungkan terutama untuk kendaraan yang mobilitasnya ada di wilayah-wilayah yang panas.

Bicara soal perawatan cat pada mobil itu sama saja, tapi untuk putih jika kurang dirawat akan lebih cepat terlihat kusam atau putih kecoklat coklatan. Jangan membiarkan bodinya selalu kotor, kalau kotor segera dibersihkan dan dilap lagi sampai benar benar bersih dan kering.

Jika tidak, efek jangka panjangnya bisa cepat kusam warnanya. Pantangan selanjutnya tidak boleh parkir di tempat sembarangan, apalagi tempat terbuka karena potensi terkena sinar matahari langsung dan hujan, lama kelamaan warnanya menjadi kusam.

Apabila ingin perawatan lebih ekstra lagi, silahkan datang ke Bengkel Body dan Cat Resmi Toyota terdekat atau hubungi Bengkel Resmi Toyota Auto2000 Tabanan di nomor telepon 0361-9332000 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

(Mitha Purnama Dewi)

Auto2000


Baca Juga

: Mengintip Kemewahan All New Vellfire

PROMO MENARIK DARI AUTO2000 CEK SEKARANG !

kembali ke auto2000 toyota-ada.jpg

bayar-setengah-cicilanmu.jpg cicilan-ringan.jpg

bayar-setengah-cicilanmu.jpg Promo Serba Baru


digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.