Nonton_Drama_Korea_di_dalam_Mobil__Boleh_atau_tidak_(1).png

Nonton Drama Korea di dalam Mobil? Boleh atau tidak?

Diterbitkan8 Nov 2020

Drama Korea romantis 2020 kini jadi salah satu hiburan yang cukup digemari para kaum hawa. Dengan berkembangnya fitur hiburan di mobil, nonton serial drama di kabin pun menjadi hal yang bukan mustahil.

Dengan menyaksikan tayangan drama Korea di mobil tentu jadi hal yang menyenangkan selama perjalanan. Dengan durasi satu tayangannya saja yang bisa sampai 1 jam, maka bisa menjadikan perjalanan tak terasa.

Kemacetan panjang, pemandangan luar yang membosankan atau bahkan tak ada penumpang yang asyik diajak mengobrol, menjadikan menyaksikan drama Korea romantis 2020 di mobil jadi hal yang tepat.

Namun pertanyaan mendasarnya, apakah sebenarnya menyaksikan tayangan drama menggunakan fitur infotainment di mobil adalah hal yang diperbolehkan?

Jika Anda adalah penumpang di bangku depan, atau belakang, jawaban dari pertanyaan di atas adalah; boleh. Namun lain halnya jika Anda adalah pengemudi.

Jangan coba-coba nonton drama Korea romantis 2020 saat Anda mengemudi mobil. Larangan ini bukan cuma dianjurkan dari sisi kaidah-kaidah keselamatan mengemudi tapi juga diatur dalam perundangan lalulintas.

Aturan Menyaksikan Drama Korea

Sebenarnya tidak ada yang salah dengan tayangan drama Korea romantis 2020 di mobil. Hal yang salah dan keliru adalah kegiatan menontonnya yang dilakukan oleh pengemudi.

Dalam aturan yang tertulis di Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Pasal 106 Ayat 1 disebut bahwa Setiap orang yang mengemudikan Kendaraan Bermotor di Jalan wajib mengemudikan kendaraannya dengan wajar dan penuh konsentrasi.

Yang dimaksud dengan penuh konsentrasi adalah setiap orang yang mengemudikan Kendaraan Bermotor dengan penuh perhatian dan tidak terganggu perhatiannya karena sakit, lelah, mengantuk, menggunakan telepon atau menonton televisi atau video yang terpasang di Kendaraan, atau meminum minuman yang mengandung alkohol atau obat-obatan sehingga memengaruhi kemampuan dalam mengemudikan Kendaraan.

Penumpang Diperbolehkan Nonton

Jika Anda duduk sebagai penumpang di kabin, maka tidak ada larangan menyaksikan drama Korea roamntis kesayangan. Namun ingat, jangan sampai kegiatan menonton tayangan favorit tersebut sampai mengganggu konsentrasi pengemudi.

Untuk itu, sesuaikan volume suara audio tidak terlalu bising. Biasakan juga untuk mengetahui penyetelan audio dan video mobil yang Anda tumpangi sebelum jalan. Jangan sampai meminta bantuan pengemudi untuk melakukan penyetalan hingga mengganggu konsentrasinya.


Jika Anda membawa makanan ringan dan dikonsumsi sambil nonton, perhatikan sisa makanan tersebut. Jangan sampai ada sisa makanan jatuh dan mengotori kabin. Demikian pula dengan minumannya.


Mobil Toyota Untuk Nonton

Kini dengan mudah Anda sebagai penumpang menyaksikan tayangan favorit di mobil Toyota. Tak perlu pusing dan bingung mobil Toyota mana yang bisa mengakomodir keinginan tersebut.

Toyota Agya TRD yang kini dilengkapi layar sentuh bisa menyajikan tayangan drama Korea Romantis 2020 kesukaan Anda. Cukup masukan file film drama Korea favorit di flashdisk dan masukan ke slot yang ada di bagian bawah monitor Agya TRD.

Cara yang sama bisa Anda lakukan pada model Toyota lainnya yang tersedia slot USB dan kemampuan memutar video format Mp4. Dengan demikian, perjalanan Anda semakin menyenangkan.

Jagan lupa pastikan sudah ada aplikasi Digiroom pada ponsel pintar Anda. Nikmati pengalaman membeli mobil Toyota secara praktis dan mudah menggunakan aplikasi Digiroom persembahan Auto2000.

Baca Juga: Drama Korea Cara Usir Kebosanan di Perjalanan

PROMO MENARIK DI AUTO2000 DAPATKAN SEKARANG!
promo body paint toyota promo toyota deal cermat

promo toyota terbaru promo new innova , new fortuner
digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.