jenis-jenis-knalpot-mobil.jpg

Jenis-Jenis Knalpot Mobil yang Wajib Diketahui

Diterbitkan29 Mei 2023

Knalpot merupakan salah satu komponen penting pada kendaraan, termasuk mobil. Fungsinya untuk mengalirkan gas buang dari mesin. Knalpot juga dapat memengaruhi performa mobil Anda secara keseluruhan. Untuk itu, penting bagi AutoFamily mengetahui jenis-jenis knalpot mobil yang akan diuraikan secara lebih lanjut di bawah ini.

Apa Itu Knalpot?

Sebelum membahas jenis-jenis knalpot mobil, penting untuk AutoFamily memahami definisi knalpot terlebih dahulu. Knalpot adalah salah satu komponen penting dalam sistem pembuangan pada kendaraan bermotor yang berfungsi untuk mengalirkan gas buang dari mesin. Selain fungsi utamanya sebagai alat pembuangan, knalpot juga berperan dalam mengatur suara dan performa mobil.

Dalam menjaga performa mobil, penting juga bagi AutoFamily melakukan perawatan rutin di Bengkel Resmi Toyota. Periksa seluruh komponen mobil seperti mesin, sistem rem, sistem listrik, kondisi ban, hingga sistem pembuangan agar kondisi mobil Anda selalu dalam keadaan baik.

5 Jenis Knalpot Mobil

Knalpot mobil Toyota telah dirancang sangat tepat dan menghasilkan dukungan performa dan menekan emisi. Dalam pembahasan otomotuif, khususnya mobil, knalpot terdiri dari bermacam-macam. Berikut akan kita kenali macamnya.

1. Knalpot Keluaran Tunggal (Single Exhaust)

Knalpot keluaran tunggal, seperti namanya, hanya memiliki satu saluran knalpot yang terletak di bawah kendaraan. Jenis knalpot ini biasanya digunakan pada mobil yang memiliki mesin kecil atau sedang. Mengingat knalpot ini hanya menggunakan satu saluran pipa, kecepatan aliran gas buangnya lebih tinggi. Knalpot keluaran tunggal juga mempunyai kelebihan dalam hal ketersediaan spare parts.

2. Knalpot Keluaran Ganda Sisi Belakang (Dual Rear Exhaust)

Jenis knalpot ini biasanya digunakan pada mobil dengan mesin yang lebih besar dan bertenaga. Keuntungan dari knalpot keluaran ganda sisi belakang adalah kinerjanya yang lebih baik dalam mengeluarkan gas buang dari mesin, sehingga meningkatkan efisiensi bahan bakar dan performa mobil. Tidak hanya itu, knalpot ini juga memberikan tampilan yang lebih sporty dan agresif pada mobil.

DAPATKAN LAYANAN TERBAIK UNTUK MOBIL TOYOTA KESAYANGAN ANDA HANYA DI AUTO2000 DIGIROOM

3. Knalpot Keluaran Ganda Sisi Berseberangan (Opposite Dual Exhaust)

Knalpot keluaran ganda sisi berseberangan memiliki ciri khas berupa dua saluran knalpot yang terletak di sisi bersebrangan kendaraan. Jenis knalpot ini sering digunakan pada mobil dengan mesin besar dan kuat, terutama pada mobil-mobil sport atau performa tinggi.

Selain memberikan tampilan sporty dan agresif pada mobil, knalpot ini juga memiliki kinerja yang sangat baik dalam mengeluarkan gas buang dari mesin dan meningkatkan performa mobil. Jenis knalpot ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda yang ingin memberikan tampilan yang lebih sporty pada mobil dan meningkatkan performanya.

4. Knalpot Keluaran Ganda Sisi Samping (Dual Side Exhaust)

Knalpot keluaran ganda sisi samping terdiri dari dua saluran knalpot yang diposisikan di samping kendaraan. Jenis knalpot ini umumnya digunakan pada mobil dengan desain yang lebih modern dan unik, seperti mobil sport atau mobil performa tinggi.

Jenis knalpot ini juga mampu menghasilkan suara yang lebih halus dan tenang. Knalpot ini bisa meningkatkan kinerja mesin mobil dengan mempercepat aliran gas buang keluar dari mesin, sehingga meningkatkan performa mobil AutoFamily secara keseluruhan.

Baca juga:Apa Saja Fungsi Katalis Knalpot Mobil?

5. Knalpot Performa Tinggi (High Performance Exhaust)

Knalpot performa tinggi adalah jenis knalpot yang khusus dirancang untuk meningkatkan performa mobil. Knalpot ini umumnya dipakai pada mobil-mobil sport atau balap, dan difungsikan untuk memperlancar aliran udara serta mengurangi hambatan gas buang dari mesin.

Dalam hal ini, knalpot performa tinggi juga bisa menambahkan suara mobil dan memberikan tampilan yang lebih sporty dan agresif. Tetapi, sebelum memutuskan menggunakan knalpot performa tinggi, sebaiknya AutoFamily memperhatikan aturan-aturan yang berlaku dan digunakan dengan benar agar tidak merugikan orang lain dan kendaraan Anda sendiri.

Bahaya Mengganti Atau Modifikasi Knalpot Mobil Sembarangan

Meskipun mengganti atau memodifikasi knalpot mobil dapat meningkatkan performa dan suara mobil Anda, namun terdapat beberapa risiko yang perlu Anda ketahui. Beberapa risiko yang perlu Anda pertimbangkan akan dijelaskan di bawah ini.

1. Meningkatkan Emisi Gas Buang

Jika AutoFamily mengganti knalpot mobil dengan knalpot yang tidak sesuai, hal tersebut dapat mengakibatkan meningkatnya emisi gas buang mobil Anda. Tentu ini membahayakan kesehatan Anda serta lingkungan sekitar.

Penggantian knalpot juga dapat memengaruhi kinerja mesin mobil dan bahkan memicu kerusakan pada bagian-bagian lain dari sistem pembuangan, seperti katalisator. Sebaiknya lakukan penggantian atau modifikasi knalpot dengan hati-hati dan pastikan sesuai dengan spesifikasi mobil Anda serta peraturan yang berlaku.

2. Menurunkan Konsumsi Bahan Bakar

Penting untuk mengganti knalpot dengan jenis yang sesuai dengan mobil AutoFamily, karena jika tidak dapat menurunkan efisiensi bahan bakar. Hal ini dapat terjadi karena gangguan pada proses pembakaran akibat jenis knalpot yang tidak cocok. Penggunaan knalpot yang tidak sesuai juga bisa membuat mesin bekerja lebih keras dan mengurangi performa mobil secara keseluruhan.

Baca juga:3 Fungsi Grill Mobil yang Jarang Diketahui

3. Meningkatkan Kebisingan

Mengganti atau memodifikasi knalpot mobil yang tidak sesuai dapat meningkatkan kebisingan dan mengganggu kenyamanan pengemudi maupun orang di sekitar mobil AutoFamily. Selain itu, knalpot yang terlalu bising dapat menyebabkan kerusakan pada sistem pendengaran dan menyebabkan gangguan kesehatan pada orang yang terpapar suara bising tersebut. Jadi, pastikan knalpot yang Anda gunakan sesuai dengan spesifikasi mobil Anda.

Mengetahui jenis-jenis knalpot ini memang sangat penting, sehingga proses penggantian knalpot mobil Anda bisa dilakukan dengan lebih mudah. Pastikan knalpot yang Anda pilih adalah knalpot asli agar performa mobil Anda juga meningkat. Anda bisa mendapatkan knalpot original dari Toyota di bengkel Auto2000.

Tidak hanya itu, penting juga melakukan servis mobil secara rutin untuk mengetahui kondisi knalpot mobil Anda. Lakukan Booking Servis Toyota melalui Auto2000 Digiroom agar proses perawatan mobil bisa dilakukan dengan lebih mudah dan cepat. Kunjungi Auto2000 sekarang agar performa mobil Anda selalu dalam keadaan optimal.

Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.