Tips&Tricks_3_(1).jpg

Cara Menghilangkan Getah Pohon atau Kotoran Binatang di Bodi Mobil

Diterbitkan14 Mar 2020


23 Mar 2019


Auto2000.co.id Pemilik mobil Toyota jangan sampai sembarangan memarkirkan kendaraan. Banyak efek negatif yang akan merugikan Anda.

Terutama ketika parkir di tempat terbuka lama kelamaan bisa memudarkan cat, hingga potensi terkena getah atau kotoran binatang jika parkir di bawah pohon.

Kalau sudah seperti itu, Anda yang akan rugi apalagi ada beberapa macam kotoran binatang yang sulit untuk dibersihkan. Oleh sebab itu, usahakan selalu parkir mobil di tempat yang aman.

Lantas, jika sudah terlanjur kena kotoran binatang bagaimana membersihkannya?

BACA JUGA : Tidak Hanya Cantik, Mari Bedah Fitur dan Menu Tasia Dari Auto2000

Jangan khawatir, menurut Bambang Sulistiyanto, Body Painting Service Head Auto2000 Bekasi Timur pemilik mobil harus segera melakukan pembersihan pakai lap dibasuh air kemudian dilap sampai kotoran hilang.

Terkadang ada kotoran yang sulit untuk dibersihkan. Butuh usaha lebih, terutama jika kotoran dari burung itu sudah menempel terlalu lama di bodi mobil, itu jelas sedikit susah dibersihkan, tutur Bambang belum lama ini di Jakarta.

Menurut Bambang, jika sulit seperti itu Anda harus membeli cairan khusus penghilang noda yang tersedia di toko aksesoris mobil atau pasar swalayan.

BACA JUGA : Lakukan Servis Berkala Tiap 6 Bulan dan Anda Bisa Dapat Hadiah Ini Gratis

Jika tidak, bisa juga datang ke bengkel bodi dan cat Auto2000 yang sudah tersebar di wilayah atau kota-kota besar hingga pelosok di Indonesia.

Teknisi kami akan mencoba membantu jika memang kotoran burung atau binatang itu benar-benar sulit dibersihkan. Jangan menggunakan benda tajam, karena akan membuat bodi atau kaca mobil menjadi lecet, jelas Bambang.

Namun, jika tidak ingin mengalami hal seperti itu, Bambang menyarankan ketika parkir lihat dulu kondisi sekitar. Paling penting jangan di bawah pohon, karena getah sulit dibersihkan dari kaca atau bodi mobil.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.