Apa_Itu_Traksi_Pada_Manuver_Mobil.png

Apa Itu Traksi Pada Manuver Mobil?

Diterbitkan15 Sep 2021

Saat AutoFamily mulai belajar mengendarai mobil, maka akan ada banyak hal penting yang wajib dikuasai. Salah satunya soal traksi ban mobil. Traksi adalah gaya gesek maksimum yang dihasilkan dari dua permukaan benda tanpa menimbulkan selip.

Dengan kata lain, traksi merupakan gaya gesek yang terjadi antara ban kendaraan dengan permukaan jalan sehingga menjaga mobil agar tidak tergelincir maupun selip serta sesuai selama penggunaan.

Simak ulasan berikut ini untuk mengetahui lebih jauh tentang traksi pada manuver mobil sekaligus fungsi kontrol traksi!

Mengenal Traksi pada Mobil

Seperti yang sudah sedikit disebut tadi, definisi traksi adalah gaya gesek maksimum yang terjadi antara dua permukaan benda untuk menghindari selip atau tergelincir.

Dalam hal ini, sebuah kendaraan harus memiliki traksi baik agar tidak mengalami tergelincir ketika melaju di atas permukaan jalan. Traksi penting untuk menjaga mobil tetap stabil ketika bermanuver, seperti tindakan berbelok atau menikung tajam.

Traksi dihasilkan oleh permukaan ban dengan aspal jalanan. Saat ban dan aspal bersentuhan, ada gaya gesek yang terjadi di mana ban mobil seolah mencengkram permukaan jalan dan tidak terjadiselip.

Traksi ini sangat penting karena berhubungan dengan keselamatan penumpang serta pengemudi di dalamnya. Bila kendaraan tidak memiliki cukup traksi kuat, maka mobil akan gampang selip, tergelincir, bahkan hilang kendali.

Baca juga:Mengulik Cara Kerja Airbag Sebagai Penunjang Keselamatan Berkendara

Kontrol Traksi pada Mobil

Secara umum, ban mobil telah dirancang untuk bisa menghasilkan gaya gesek maksimum dengan aspal jalan. Namun, ada beberapa kondisi tertentu yang dapat menyebabkan ban kehilangan daya cengkramnya.

Contoh, kondisi jalan licin akibat hujan deras, berlumur cairan licin (minyak, oli, dan lumpur), permukaan aspal rusak, dan pasir yang tumpah ke jalan.

Dalam situasi seperti ini, ban mobil bisa berputar lebih cepat daripada normal sehingga kehilangan traksi atau daya geseknya.

Oleh karena itu, pada mobil produksi terbaru telah disematkan inovasi canggih, yaitu traction control. Fitur kontrol traksi berfungsi sebagai jenis sistem keselamatan yang akan menjaga daya cengkram ban mobil dengan permukaan jalan saat sedang melaju.

Saat ban mobil terdeteksi sensor berputar lebih cepat daripada kondisi normal, maka sistem kontrol traksi akan otomatis menyala dan mengaktifkan rem untuk mengurangi kecepatan putarnya.

Baca juga:Apa Fungsi Kunci Kontak untuk Kendaraan Anda?

Fungsi Kontrol Traksi dalam Manuver

Cara kerja sistem kontrol traksi sebenarnya tidak sesimpel mengaktifkan rem untuk mengurangi perputaran roda demi mencegah selip.

Lebih dari itu, sistem ini berperan dalam memonitor dan mengontrol perputaran roda selama mobil dipakai berkendara.

Saat komputer dalam sistem mendeteksi ada percepatan tidak wajar pada putaran roda mobil, maka sistem kontrol traksi secara otomatis akan aktif dan menyalakan fungsi rem. Kontrol traksi pun bisa saja memutus pasokan bahan bakar mesin.

Karena bekerja secara otomatis, maka Anda harus berhati-hati terhadap sistem keselamatan satu ini. Kontrol traksi adalah fitur untuk mengaktifkan sistem pengereman karena roda berputar dengan cepat akibat kehilangan traksi.

Oleh karena itu, Anda tidak boleh sembarangan menyalakan sistem kontrol traksi ketika berkendara di tanah berlumpur, tanjakan curam dan licin, serta permukaan bersalju. Hal ini malah akan berbahaya karena kontrol traksi bisa memutus pasokan bahan bakar dan mematikan mesin.

Baca juga:Cara Menyetir Mobil Manual di Jalur Menanjak

Kesimpulannya, traksi adalah gaya gesek penting yang harus ada saat ban mobil menyentuh permukaan jalan. Tanpa adanya traksi, roda mobil akan berputar cepat sehingga menyebabkan selip dan tergelincir. Oleh karena itu, untuk menghindari risiko buruk saat berkendara, Anda dapat menggunakan mobil dengan kontrol traksi sepertiToyota All New Fortuner yang memberikan rasa nyaman dan membantu emndukung aktivitas Anda ke berbagai tujuan. Uji coba berkendara dengan Toyota New Fortuner dicabang Auto2000 terdekat.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.