Ada Tol Baru Lagi di Jakarta, Permudah Akses Kelapa Gading
Diterbitkan23 Agu 2021
Bagi AutoFamily yang tinggal atau kerap beraktivitas di Jakarta, ada kabar baru yang cukup menarik. Pasalnya Presiden Joko Widodo telah meresmikan enam ruas jalan tol dalam kota segmen Kelapa Gading-Pulo Gebang pada Senin, 23 Agustus 2021.
Seremonial peresmian ruas tol baru tersebut lancar dilakukan di Gerbang Tol Cakung, Jakarta Timur. Ruas tol Pulo Gebang-Kelapa Gading ini membentang sepanjang 9,3 kilometer dan menambah deretan tol baru di kawasan ibu kota.
Tol baru Kelapa Gading - Pulo Gebang siap terhubung dengan Jalan Tol JORR (Jakarta Outering Ring Road) Seksi E yang menghubungkan konektivitas Kawasan Ekonomi Khusus Marunda dan menunjang akses Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Baca Juga:Fungsi Cruise Control, Teknologi Penting Mobil Masa Kini
Presiden Joko Widodo berharap dengan selesainya Jalan Tol Pulo Gebang-Kelapa Gading sepanjang 9,3 kilometer ini, kecepatan distribusi logistik akan semakin baik hingga daya saing komoditas juga semakin baik.
Menariknya, bagi masyarakat yang hendak melintasi jalan tol baru tersebut masih belum dikenai biaya, alias gratis. Dilansir dari sejumlah sumber, pihak Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) menyebut jalan tol dalam kota segmen Kelapa Gading-Pulo Gebang belum dikenakan tarif.
Pastikan mobil Toyota Anda selalu dalam kondisi terbaik sebelum masuk jalan tol baru ini. Selalu lakukan servis berkala di bengkel Auto2000 untuk mendapatkan performa terbaik.
Tentunya Anda tidak menginginkan mendapatkan masalah teknis saat tengah berada di jalan tol, bukan? Untuk itu selalu rawat mobil Toyota Anda secara berkala dengan layanan terbaik dari Auto2000.
Ingat juga untuk selalu mengedepankan keselamatan mengemudi saat berada di jalan tol. Jaga jarak aman dengan kendaraan di depan dan gunakan lajur kanan untuk mendahului.
Jangan lupa gunakan layanan digital Auto2000 Digiroom untuk membeli mobil Toyota secara online. Transaksi yang aman dan nyaman siap Anda dapatkan tanpa harus keluar rumah.
Auto2000 Digiroom
Promo Terkait
Lihat semuaArtikel Lainnya
Lihat semuaShare With:
AUTO2000 DIGIROOM
Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.