Modifikasi Toyota Yaris secara umum dibagi menjadi dua, modifikasi untuk penggunaan sehari-hari dan modifikasi untuk kontes. Untuk penggunaan sehari-hari, disarankan tidak melakukan modifikasi secara ekstrem karena akan mengurangi tingkat kenyamanan penggunaan Toyota Yaris.
Modifikasi Toyota Yaris untuk penggunaan sehari-hari yang terlalu ekstrim pada sisi eksterior akan membuat Toyota Yaris menjadi aneh di mata orang lain. Sementara, modifikasi Toyota Yaris yang terlalu ekstrim di velg, interior ataupun audio akan membuat penumpang tidak nyaman dan perjalanan menjadi cepat melelahkan.
Modifikasi velg Toyota Yaris yang bisa ditoleransi adalah mengubah velg dengan ukuran tidak lebih dari 18 inch. Velg bawaan Toyota New Yaris berukuran 16 inch, apabila pemilik nekat mengubah velg lebih dari 18 inch akan membuat kenyamanan berkurang.
Pemilik Toyota Yaris tidak perlu memodifikasi sisi audio dari dalam karena speaker yang sudah ada dalam Toyota Yaris sudah cukup enak didengar. Modifikasi audio yang terlalu ekstrim bisa mengakibatkan pendengaran penumpang terganggu karena terlalu bising, bahkan bisa juga mengganggu pengguna jalan lain.
Dari sisi bemper, pemilik bisa menambahkan ventilasi agar Toyota Yaris 2020 terlihat semakin sporty. Penambahan karbon pada kap mobil dan handle mobil akan membuat Toyota New Yaris semakin terlihat keren karena Toyota Yaris terbaru menggunakan aksen chrome.
Sebelum memutuskan memodifikasi, sebaiknya pemilik mempertimbangkan fungsi apa yang ingin didapatkan dari memodifikasi Toyota Yaris miliknya dengan tetap mempertimbangkan faktor estetika, kenyamanan dan keselamatan.
Inspirasi Modifikasi Toyota Yaris untuk Penggunaan Sehari-hari
Modifikasi Toyota Yaris untuk penggunaan sehari-hari yang simpel tanpa mengabaikan kenyamanan, estetika dan keselamatan cukup banyak contohnya, lho. Jangan khawatir, meski modifikasinya cukup simpel, tetap mengekspresikan seperti apakah selera pemilik Toyota Yaris.Modifikasi Body Kit dengan Serat Karbon
Modifikasi body kit dengan serat karbon membuat Toyota Yaris semakin terlihat Sporty. Dilansir dari boxzaracing, Toyota Yaris warna mint ini menggunakan serat karbon yang diaplikasikan pada kap mesin, grill dan spoiler depan.
Modifikasi Velg Pada Toyota Yaris
Toyota Yaris sebaiknya tidak menggunakan velg berukuran 18 inci keatas karena akan menyebabkan menurunnya tingkat kenyamanan saat berkendara. Tidak perlu khawatir, meski dibatasi hanya sampai 18 inch saja, pilihan penggunaan velg Toyota Yaris yang lebih terkesan sporty cukup banyak.
Dilansir HSR Wheels, modifikasi velg Toyota Yaris dengan velg berukuran 18 inci pada Toyota Yaris berwarna abu-abu ini semakin memperkuat kesan sporty nan elegan. Velg yang digunakan adalah Velg HSR dengan tipe Revo.
Selain velg berukuran 18 inch, pemilik juga bisa memodifikasi velg Toyota Yaris dengan velg berukuran 17 inch. Mobil Toyota Yaris berwarna merah ini menggunakan Velg HSR tipe sepulu berukuran 17 inch dengan harga 8 jutaan.Informasi lebih lanjut tentang Toyota Yaris, baik spesifikasi, varian maupun harga Yaris bisa mengunjungi laman https://auto2000.co.id/mobil-baru-toyota/p/yaris atau kunjungi dealer auto2000 terdekat untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap.
Baca Juga: Review Mobil Toyota New Yaris 2020
PROMO MENARIK DI AUTO2000 CEK SEKARANG!