Tips&Tricks_15.jpg

Ini Jenis Perbaikan Bodi Mobil di Fasilitas Body & Paint Auto2000

Diterbitkan10 Mar 2020


24 Jan 2019

Auto2000.co.id Seluruh pemilik mobil Toyota yang sedang mengalami masalah bodi mobil, jangan ragu untuk datang ke fasilitas Body & Paint bengkel resmi Auto2000.

Jaringannya sudah sangat luas, sehingga konsumen tidak perlu bingung lagi untuk mencari, terutama yang di luar daerah Jabodetabek karena cakupan areanya sudah lumayan luas.

Jenis perbaikan bodi yang bisa dikerjakan di bengkel resmi Auto2000 terbilang komplet, mulai yang sifatnya ringan hingga berat sekalipun bisa diperbaiki seperti kondisi awal.

Tentunya, dengan dukungan perlengkapan serta sumber daya manusia yang telah tersertifikasi Toyota. Ini yang membedakan kualitas fasilitas perbaikan bodi mobil Auto2000 dengan bengkel umum.

BACA JUGA : Waspadalah! Ini Pemicu Karat Tumbuh di Bodi Mobil Anda

Jadi kami menerima beragam permasalahan bodi mobil, konsumen akan kami berikan pelayanan yang maksimal, tutur Bambang Sulistiyanto, Body Painting Service Head Auto2000 Bekasi Timur.

Dan tugas kami adalah memperbaiki mobil tersebut sampai kembali kepada posisi normal lagi, tegasnya penuh hormat.

Layanan yang ditawarkan kepada konsumen seperti memperbaiki bodi mobil ringan hingga rangka yang rusak parah. Proses pengerjaannya menggunakan sistem modern dengan hasil yang akurat, cepat dan tidak merusak bagian lain.

Paling penting adalah teknologi pengelasan modern, yang menggunakan spot welding, welding CO2, dan washer welding. Hasil pengelasan paripurna tersebut terbukti sempurna dan tidak menyebabkan kerusakan struktur.

BACA JUGA : Begini Cara Cegah Karat Tumbuh di Bodi Mobil, Nomor 1 Deteksi Dini

Jadi kami memperbaiki bodi mobil itu harus kembali lagi sempurna, sehingga konsumen pun merasa puas dengan pelayanan yang telah kami berikan selama ini, urai Bambang.

Bukan hanya itu, tersedia juga layanan Express Body & Paint. Dengan menerapkan teknik TPS (Toyota Production System), konsumen tidak perlu lagi lama menunggu perbaikan bodi kendaraannya.

Hasilnya adalah pekerjaan yang efektif dan efisien menggunakan sistem ala pabrik mobil baru dan menjanjikan mobil pelanggan selesai dalam waktu 8 jam. Dengan catatan, hanya untuk perbaikan bodi ringan ya.

So, konsumen tidak perlu ragu lagi datang ke bengkel resmi Auto2000 untuk memperbaiki bodi mobil Toyota yang rusak. Sebab, secara kualitas pengerjaan sudah melalui proses sertifikasi dan memiliki garansi yang membuat hati Anda tenang.

Auto2000

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.