berapa torsi innova zenix.jpg

Berapa Torsi Mesin Toyota Innova Zenix Terbaru?

Diterbitkan17 Jan 2024

AutoFamily yang sedang mencari mobil keluarga yang nyaman dari Toyota, Anda bisa menggunakan Innova Zenix. Sebelum Anda memutuskan untuk memilikinya, sangat penting untuk mengetahui spesifikasi lengkap mobil ini, termasuk detail seputar mesinnya seperti torsi. Lalu, berapa torsi Innova Zenix? 


Spesifikasi mesin mencakup aspek-aspek penting seperti tipe mesin, kapasitas mesin, daya yang dihasilkan, dan torsi yang diberikan. Mengetahui informasi ini akan memberikan gambaran yang lebih jelas tentang kemampuan mobil tersebut saat digunakan di jalan. 


Performa mesin yang optimal tidak hanya memengaruhi akselerasi dan kecepatan maksimum, tetapi juga memberikan kenyamanan dan keandalan selama perjalanan. Untuk menjawab berapa torsi Innova Zenix, AutoFamily bisa simak uraian lengkap di bawah ini. 


Berapa Torsi Innova Zenix?

Untuk mendapatkan jawaban mengenai berapa torsi Innova Zenix, AutoFamily perlu memahami spesifikasi mesin secara menyeluruh. Toyota Innova Zenix versi bensin menggunakan mesin M20A-FKS berkapasitas 1.987 cc, menghasilkan tenaga sebesar 174 PS pada 6.600 rpm, dan torsi mencapai 20,9 kgm dalam rentang 4.500 - 4.900 rpm.


Mesin ini tidak hanya mengandalkan kapasitas yang memadai, tetapi juga dilengkapi dengan teknologi canggih seperti Dual VVT-i dan Direct Injection. Keberadaan teknologi ini tidak hanya meningkatkan akselerasi dengan respons yang halus, tetapi juga memberikan efisiensi bahan bakar yang optimal. 


Baca juga: Review Mobil Toyota: Berapa CC Mobil Innova Bensin? Yuk Cek di Sini!


Dibekali dengan mesin yang andal dan optimal, Innova Zenix tidak hanya menawarkan performa yang bertenaga, tetapi juga mengutamakan efisiensi dan pengalaman berkendara yang memuaskan.


Untuk menjaga performa mobil tetap optimal, penting bagi Anda melakukan servis mobil secara berkala sesuai dengan rekomendasi. Auto2000 menyediakan paket servis Toyota yang dapat Anda akses melalui Auto2000 Digiroom. 

Mengapa Anda Harus Tahu Berapa Torsi Innova Zenix?

Informasi mengenai spesifikasi mesin mobil merupakan hal penting yang harus Anda ketahui sebelum Anda memutuskan untuk membelinya. Torsi merupakan salah satu indikator yang mencerminkan kekuatan putaran mesin dan pengaruhnya terhadap performa mobil. Mengapa hal ini menjadi penting? Yuk simak jawabannya berikut ini. 


1. Performa Optimal

Torsi yang memadai akan memastikan kendaraan memiliki daya dorong yang cukup untuk memberikan performa optimal dalam berbagai kondisi berkendara. Apabila Anda mengetahui torsi mobil, maka AutoFamily bisa memastikan Innova Zenix dapat memberikan kekuatan yang dibutuhkan saat melewati tanjakan atau situasi lalu lintas yang cukup menantang. 


2. Kemampuan Akselerasi

Torsi yang tepat memberikan akselerasi yang lebih baik saat mobil melaju. Saat Anda mengetahui tingkat torsi, maka Anda bisa memperkirakan seberapa cepat kendaraan dapat merespons saat diperlukan, seperti saat melakukan overtaking.


Baca juga: Apakah Innova Zenix Ada yang Manual?


3. Kenyamanan Berkendara

Torsi yang sesuai juga berdampak pada kenyamanan berkendara. Mesin dengan torsi yang cukup mampu memberikan daya dorong yang stabil tanpa perlu kerja keras berlebihan, sehingga membuat perjalanan Anda jadi lebih halus dan nyaman.


4. Efisiensi Bahan Bakar

Torsi mobil juga dapat berkontribusi pada efisiensi bahan bakar. Mesin yang bekerja secara efisien dapat mengoptimalkan penggunaan bahan bakar, sehingga memberikan efisiensi yang lebih baik dan mengurangi konsumsi bahan bakar secara keseluruhan.


Mengetahui berapa torsi Innova Zenix menjadi hal penting, karena AutoFamily bisa menilai performa kendaraan tersebut. Torsi yang cukup tidak hanya memastikan daya dorong yang optimal, tetapi juga berdampak pada kemampuan akselerasi, kenyamanan berkendara, dan efisiensi bahan bakar. 


Baca juga: Apakah Innova Termasuk Mobil SUV?

AutoFamily yang berencana membeli mobil keluarga yang dibekali dengan torsi optimal ini, Anda bisa berkunjung ke Auto2000 Digiroom. Cek juga informasi seputar tukar tambah atau cicilan kredit yang dihadirkan oleh Auto2000. 


Selain Toyota Innova Zenix, Auto2000 juga menyediakan mobil listrik jenis SUV dengan performa yang tidak kalah andal dengan mobil Toyota lainnya. Mobil listrik tersebut adalah Toyota bZ4X. Yuk, kunjungi Auto2000 sekarang juga untuk mendapatkan mobil impian Anda.


Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.




digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.