Rincian Biaya Parkir Inap Muara Angke dan Aturan yang Harus Dipatuhi

Diterbitkan29 Jul 2025

Jika Anda berencana menyebrang dari Jakarta menuju Kepulauan Seribu melalui Pelabuhan Muara Angke, salah satu hal penting yang perlu Anda pertimbangkan yaitu biaya parkir inap Muara Angke. 


Fasilitas parkir di kawasan ini cukup lengkap, mulai dari motor, mobil pribadi, hingga bus dan truk. Lantas, berapa biaya untuk parkir inap di sana? Simak sampai tuntas artikel di bawah ini untuk mengetahuinya! 


JELAJAHI RAGAM MOBIL TOYOTA YANG SESUAI DENGAN KEBUTUHAN DAN GAYA HIDUP ANDA DI AUTO2000 DIGIROOM! 

Berapa Biaya Parkir Inap Muara Angke? 

Fasilitas parkir inap di kawasan Pelabuhan Muara Angke dikelola oleh pihak resmi pelabuhan. Berikut rincian biaya parkir inap Muara Angke berdasarkan jenis kendaraan: 

  • Motor: Rp25.000 per hari 

Cocok bagi Anda yang bepergian sendiri dan membawa sepeda motor untuk ditinggal saat menyeberang. Lokasi parkir motor biasanya berada di sisi luar pelabuhan, dekat gerbang utama. 

  • Mobil: Rp45.000 per hari 

Untuk mobil pribadi seperti MPV, sedan, atau SUV, tarif ini sudah termasuk pengawasan 24 jam. Pastikan mengunci kendaraan dengan ganda dan mengosongkan kabin dari barang-barang berharga. 

  • Bus/Truk: Rp85.000 per hari 

Kendaraan besar seperti bus pariwisata atau truk logistik akan dikenakan tarif lebih tinggi. Area parkir untuk kendaraan jenis ini biasanya terletak sedikit lebih jauh dari dermaga, namun tetap dalam kompleks pelabuhan. 


Pastikan Anda menyimpan karcis parkir dan mencatat jam masuk agar tidak terjadi salah hitung saat pengambilan kendaraan. 


Baca Juga: 7 Lokasi dan Tarif Parkir Mobil Jakarta 


4 Aturan Parkir Inap Muara Angke yang Harus Anda Ketahui 

Agar pengalaman parkir Anda berjalan lancar, berikut beberapa aturan penting parkir inap di Muara Angke: 


1. Tarif Berlaku Per 24 Jam 

Penghitungan biaya parkir tidak berdasarkan jam, melainkan per hari kalender. Jika Anda parkir lebih dari 24 jam, biaya akan dihitung kelipatan. 


Contoh: parkir 1 hari 2 jam = dihitung 2 hari. 


2. Larangan Menyimpan Barang Berharga 

Jangan tinggalkan barang berharga seperti laptop, dompet, kamera, atau perhiasan di dalam kendaraan. 


3. Gunakan Pengunci Ganda 

Demi keamanan, disarankan menggunakan pengunci tambahan seperti kunci setir, kunci roda, atau alarm tambahan. Ini akan membuat kendaraan Anda lebih aman dari risiko pencurian. 


Baca Juga: 10 Etika Parkir Mobil di Ruang Publik yang Benar 


4. Ikuti Instruksi dan Area Parkir Resmi 

Hanya gunakan area parkir yang sudah ditentukan. Jangan tergiur parkir di area ilegal atau tidak resmi yang tidak dijaga petugas. Selain berisiko kehilangan, kendaraan Anda bisa digembok atau diderek. 


4 Tips Aman Parkir Inap di Muara Angke 

Berikut beberapa tips yang bisa membantu Anda agar kendaraan tetap aman dan Anda bisa liburan dengan tenang: 


1. Datang Lebih Awal 

Area parkir bisa penuh, terutama saat akhir pekan atau musim liburan. Datanglah lebih awal minimal 1-2 jam sebelum jadwal kapal agar tidak terburu-buru mencari lahan parkir. 


2. Pilih Area Parkir Resmi 

Gunakan area parkir resmi yang bekerja sama dengan pengelola pelabuhan. Biasanya ada tanda atau petunjuk resmi serta petugas yang mengenakan seragam. 


3. Foto Kendaraan dan Lokasi 

Dokumentasikan posisi kendaraan Anda sebagai bukti apabila terjadi masalah atau kehilangan. Sertakan juga plat nomor kendaraan dan area sekitarnya. 


Baca Juga: 7 Cara Parkir Mobil Manual yang Benar dan Aman 


4. Pastikan Kendaraan Tidak Bermasalah 

Sebelum ditinggal, pastikan tidak ada kebocoran oli, aki dalam kondisi baik, dan ban terisi cukup angin. Kendaraan yang bermasalah dapat membahayakan kendaraan di sekitarnya atau menyebabkan kerusakan lebih parah. 


Biaya parkir inap Muara Angke tergolong cukup terjangkau jika dibandingkan dengan kenyamanan dan keamanan yang ditawarkan. 


Dengan tarif yang jelas dan sistem parkirnya, Anda bisa lebih tenang meninggalkan kendaraan saat bepergian ke Kepulauan Seribu. 


Namun, Anda tetap harus waspada dan mengikuti semua aturan yang berlaku agar tidak menemui masalah saat kembali. 


Sebelum berangkat, pastikan juga kondisi kendaraan dalam keadaan prima. Jangan sampai kendaraan Anda mengalami mogok saat hendak digunakan sepulang dari liburan. 


Untuk itu, perawatan kendaraan menjadi hal penting yang tak boleh dilewatkan. Anda bisa mempercayakan perawatan kendaraan kepada bengkel seperti Auto2000 yang telah berpengalaman dan tepercaya. 


TEMUKAN LAYANAN PURNA JUAL TERBAIK UNTUK MOBIL TOYOTA ANDA HANYA DI AUTO2000 DIGIROOM!  

Siapkan Kendaraan Anda sebelum Liburan! Booking Servis Sekarang di Auto2000 

Liburan terasa lebih tenang jika Anda tahu kendaraan dalam kondisi terbaik. Di Auto2000, semua layanan servis dilakukan oleh teknisi berpengalaman dan tersertifikasi, serta didukung dengan alat yang canggih dan modern. 


Manfaatkan layanan booking service melalui aplikasi Auto2000 Digiroom untuk menjadwalkan waktu servis sesuai waktu luang Anda. 


Tersedia pula paket servis berkala dan perawatan khusus yang membuat pengalam servis Anda makin menyenangkan. 


Jadi tunggu apalagi! Kunjungi dealer Auto2000 terdekat dan persiapkan mobil Anda sebelum parkir di Muara Angke dan menyeberang ke Kepulauan Seribu! 


Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. 


Gambar hanya sebagai ilustrasi. 



Share With:

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.