WhatsApp_Image_2020-08-14_at_10.08.22.jpeg

4 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memilih Mobil

Diterbitkan13 Jul 2020

Memilih mobil ternyata tidak sesimpel yang dibayangkan. Ada banyak pertimbangan yang harus diperhatikan sebelum memilih. Kan lucu kalau memilih mobil Agya, padahal anggota keluarga lebih dari 5 orang dan senang nge-trip bareng ke tempat-tempat bertema alam yang jalannya menantang.

Pertimbangkan Peruntukan Mobil

Sebelum memilih jenis mobil, apakah akan memilih mobil jenis LCGC, MPV, atau SUV, pertimbangkan terlebih dahulu untuk apa mobil yang akan dibeli. Apakah mobil akan digunakan hanya untuk pulang-pergi bekerja atau aktivitas di daerah perkotaan, apakah mobil akan digunakan untuk sering-sering menengok orang tua di kampung bersama keluarga beranggota 5 orang lebih, atau malah digunakan untuk mengantar-jemput barang karena Anda adalah pebisnis dengan layanan Delivery Order.

Mobil jenis LCGC (Low Cost Green Car) seperti Toyota Agya tentu cocok untuk keluarga kecil yang aktivitasnya di jalan perkotaan dengan kondisi jalan yang cukup bagus. Mobil jenis MPV seperti Toyota All New Avanza menjadi pilihan yang menarik untuk keluarga besar yang sering menghabiskan waktu bersama ke berbagai tempat. Toyota All New Fortuner 4x4 menjadi pilihan yang menarik untuk orang yang sering beraktivitas di daerah ekstrim dengan medan berlumpur/ tidak rata.

Perhatikan Kemampuan Finansial

Jangan terburu-buru memilih mobil high end ketika kemampuan finansial belum mumpuni. Adalah tindakan ceroboh jika memutuskan mengambil kredit mobil yang cicilannya lebih dari 30% gaji bulanan hanya karena tergiur dengan fitur atau mempertahankan gengsi karena jabatan tinggi atau teman sepergaulan yang kebetulan berasal dari kalangan atas.

Pastikan mengambil mobil yang persentase angsuran masih tergolong sehat jika dibandingkan dengan gaji bulanan. Perhatikan kebutuhan, mobil seperti apa yang dibutuhkan dan pertimbangkan kemampuan finansial dengan cermat. Apalagi Toyota sudah memberikan berbagai pilihan jenis mobil dengan harga bervariasi. Jika membutuhkan mobil untuk keluarga besar tetapi kemampuan finansialnya masih menengah rata-rata, Toyota All New Avanza bisa menjadi alternatif pilihan.

Pilih Mobil yang Sparepartnya Mudah Didapatkan

Jangan memilih mobil hanya karena sedang promo besar-besaran atau karena penampilannya cantik. Selidiki dahulu apakah sparepart mobilnya mudah didapatkan di daerah sekitar. Penggantian sparepart mobil harus dilakukan secara teratur untuk memastikan mobil tetap berfungsi maksimal.


review toyota supra1

Hal-hal yang tidak terduga mengenai kendaraan seperti terbentur, pecah, atau kejadian tidak terduga lainnya akan menjadi hal yang sangat merepotkan jika sparepart mobil tidak mudah didapatkan di daerah sekitar. Toyota dengan dealer-nya yang tersebar di kota-kota seluruh Nusantara bisa memudahkan pencarian sparepart original Toyota.

Pastikan Fitur Kenyamanan dan Keselamatan yang Terjamin

Keselamatan dan kenyamanan saat berkendara adalah hal yang sangat penting. Tentu kita tidak ingin ada hal-hal di luar kendali, tetapi setidaknya ketika takdir hal-hal yang tidak diinginkan itu menyapa, risiko diminimalisir dengan adanya fitur keselamatan yang ditanamkan di dalam mobil.

Kenyamanan penumpang maupun pengemudi menjadi kunci perjalanan yang menyenangkan. Kursi yang empuk dan bisa diatur ketinggiannya, AC yang berfungsi optimal di seluruh bagian mobil, ruangan yang cukup untuk menyandarkan kepala dan menjejakkan kaki. serta suspensi yang empuk sangat mempengaruhi mood perjalanan.

Fitur keselamatan yang harus dipastikan ada minimal sabuk pengaman pada setiap kursi penumpang dan pengemudi, airbag, automatic lock yang mencegah anak kecil untuk membuka-tutup pintu maupun jendela mobil saat masih dalam perjalanan. Mobil yang menyediakan fitur isofix menjadi pilihan yang tepat untuk keluarga muda agar saat berkendara bersama balita menjadi lebih nyaman.

Harga Mobil BaruToyota

Untuk informasi harga dan pemesanan unit , langsung kunjungi halaman produk Mobil Baru Toyota dihttps://auto2000.co.id/c/mobil-baru-toyotaatau hubungi Dealer Auto2000 terdekat

Baca Juga:Kecepatan Toyota Supra dari Generasi ke Generasi

PROMO MENARIK DI AUTO2000 CEK SEKARANG!

PROMO1PROMO2


PROMO3PROMO2

PROMO4PROMO4

PROMO4

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.