Hilux_Single_Cabin.png

Toyota Hilux Single Cabin Sekarang Pakai Mesin Diesel Fortuner

Diterbitkan24 Mar 2020

29 Jun 2019

Auto2000.co.id Toyota Hilux merupakan salah satu andalan Toyota di sektor komersil. Dan kali ini, Toyota melakukan penyegaran pada model single cabin yang dibekali mesin diesel baru serupa milik Toyota Fortuner.

Unit 2GD-FTV memiliki kapasitas mesin 2.400 cc 4 silinder mengandalkan teknologi VNT Intercooler. Mesin yang dikenal ramah lingkungan dan berlimpah torsi ini bertenaga 149,6 PS pada 3.400 rpm.

Menariknya, Hilux S-Cab Diesel ada 2 pilihan torsi, yakni 35 kgm pada 1.600-2.800 rpm untuk model 42 dan 40,8 kgm pada 1.600-2.000 rpm untuk model 44. Disandingkan dengan transmisi 6-speed manual, torsi segitu sangat memadai untuk pikap perkotaan.

Hilux Single Cabin Diesel merupakan bagian dari generasi ke-8 Hilux yang hadir dengan desain gagah, memiliki kesan tangguh dan tetap mengedepankan unsur kenyamanan.

BACA JUGA :Waspadalah, Ini Sebab dan Cara Mengatasi Aquaplaning

Sentuhan penyegaran yang utama pada kehadiran Hilux generasi ke-8 awalnya adalah penyematan mesin diesel terbaru GD-series untuk semua line-up, kecuali single cabin yang masih menggunakan mesin tipe KD untuk line-up diesel.

Penggunaan mesin GD-series yang andal serta efisien dalam mengolah bahan bakar diharapkan makin mampu menjadikan New Hilux Single Cabin Diesel sebagai mobil andalan Toyota untuk memimpin di segmen komersial.

New Hilux Single Cabin Diesel juga tampil kokoh dan tangguh dengan pelek berukuran besar 225/70 R17C sehingga lebih nyaman dikendarai dalam berbagai kondisi medan jalan. Dan yang pasti, keren saat dipakai di jalan perkotaan.

Untuk Anda yang penasaran dengan rupa dan harga Toyota Hilux Single Cabin Diesel terbaru, bisa sambangi dealer Auto2000. Keandalan mesin diesel seri terbaru yang dikenal irit dan powerful ini pasti sangat layak dipertimbangkan.

Auto2000

Share With:

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.