Avanza.png

Rahasia Mengapa New Avanza dan New Veloz Makin Nyaman

Diterbitkan10 Mar 2020

05 Feb 2019
Auto2000.co.id

Menandai 15 tahun kehadiran di Indonesia, Toyota meluncurkan duet andalan, New Avanza dan New Veloz dengan tampilan lebih modern, fitur lebih lengkap, serta kenyamanan yang lebih baik.
Banyak perubahan detail yang dilakukan Toyota guna menghadirkan pengalaman berkendara baru bagi pengguna. Salah satunya, soal peningkatan kenyamanan.
Selain desain depan yang makin modern, Toyota juga ikut memberikan beberapa penyegaran pada sektor penunjang kenyamanan berkendara. Lebih tepatnya pada sektor kaki-kaki dan sistem pengendalian.
Penyegaran pada kaki-kaki dilakukan pada sistem peredam kejut atau suspensi MacPherson Strut dan 4-Link Lateral Road yang ada pada New Avanza dan New Veloz.
BACA JUGA : Sambut Tahun Baru Imlek, Auto2000 Punya Banyak Program Promo Memikat

Kondisi ini dilakukan untuk membuat mobil makin nyaman dan stabil saat dikendarai dalam beragam aktivitas sehingga Anda akan merasa nyaman di balik kemudi.
Menurut Kepala Bengkel Auto2000 Bekasi Barat Sapta Agung Nugrah, fokus penyegaran dilakukan dalam rangka untuk meng-upgrade kenyamanan New Avanza dan New Veloz sehingga bisa menghadirkan sensasi berkendara yang lebih baik bagi penggunanya.
Bagian shock absorber dibuat lebih nyaman guna menunjang stabilitas termasuk pada sasis, jelasnya singkat.
BACA JUGA : Viral! Ada Petani Beli Toyota Rush Pakai Uang Logam Receh Rp 40 Juta

Selain itu Toyota juga melakukan perbaikan pada tipe ban di mana bahan karet maupun alur ban dibuat sedemikian rupa sehingga bisa memberikan kenyamanan dan menekan noise bila dibandingkan model sebelumnya, ucap Sapta.
Bukan hanya rangka dan suspensi, baik New Avanza dan New Veloz juga mengalami ubahan program pada sisstem Electric Power Steering (ESP).
Kondis ini dilakukan sehingga membuat pengendalian kendaraan jauh lebih presisi dan mudah bermanuver dalam kecepatan rendah maupun kecepatan tinggi.
BACA JUGA : Ini 5 Alasan Motivator Terkenal Merry Riana Beli Toyota Alphard di Auto2000

Penyegaran lain yang tak kalah penting dilakukan adalah penambahan material insulator. Hal ini befungsi untuk menekan atau meninimalisasi suara bising dari luar masuk ke dalam kabin.
Hasilnya, tingkat kesenyapan di dalam kabin jauh lebih baik. Penumpang akan makin nyaman menikmati suasana kabin New Avanza dan New Veloz ketika berlibur.
Optimalisasi dilakukan baik dari sound insulation material yang ditambahkan dan body structure. Dengan begitu, penumpang atau pun pengendara New Avanza dan New Veloz baru akan makin nyaman karena tingkat kebisingan yang berkurang di dalam, tutupnya.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.