Avanza.png

Mau Punya Toyota Avanza? Simak Dulu Kelebihannya

Diterbitkan4 Apr 2020

13 Nov 2019

AUTO2000.co.id Toyota Avanza telah sukses menemani masyarakat Indonesia, terutama pelanggannya sejak akhir 2003. Secara penjualan, sampai sekarang diklaim sudah mencapai lebih dari 1,75 juta unit.

Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) ini menjadi pilihan keluarga Indonesia, bukan tanpa sebab. Banyak faktor seperti perawatan berkala yang mudah, memiliki banyak fitur unggulan, hingga tingkat kenyamanan di dalam kabin yang maksimal.

Marketing Division Head Auto2000 Yagimin pernah mengatakan, masyarakat Indonesia sudah sangat percaya dengan Toyota Avanza, apalagi dari sisi kenyamanan. Toyota, kata dia terus melakukan improvement agar keluarga Indonesia semakin percaya dengan mobil ini.

Jadi yang dilakukan Toyota selama ini sangat diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia. Buktinya sampai sekarang penjualan Avanza masih laris, ungkap Yagimin.

Sisi interior hadir dengan warna interior yang mewah serta cover seat baru, pada New Veloz bahkah stitching-nya berwarna merah menegaskan nuansa yang sporti di kabin.

Untuk pengemudi, tampilan meter cluster pun hadir lebih modern dan mudah dibaca informasinya, sementara desain center cluster dan A/C control juga mengalami penyegaran. Semua varian New Avanza dan New Veloz menggunakan console box yang dilengkapi illumination lamp, power slot (row 1 dan 2), dan USB port (row 3).

Untuk memberi nilai tambah yang lebih tinggi kepada konsumen, New Avanza dan New Veloz mendapatkan sejumlah fitur terbaru seperti smart entry, desain outer mirror yang kini hadir dengan fitur retractable auto folding.

Semua varian Veloz kini menggunakan fitur teknologi lampu Follow Me Home Light yang memberikan pencahayaan saat malam hari untuk pemilik kendaraan pada saat memasuki hunian.

Bahkan, New Avanza dan New Veloz lebih senyap dibandingkan pendahulunya karena improvement pada insulator yang diletakkan di sasis bagian belakang, floor serta dash panel bagian depan, sehingga suara kian kedap memberikan kenyamanan ekstra untuk seluruh penumpang.

Pada fitur keselamatan All New Avanza dan All new Veloz dilengkapi dengan Dual SRS Airbags, Seatbelt with Pretensioner & Force Limiter, ABS (Anti-Lock Braking System), ISOFIX, 3-Points Seatbelt, Side Impact Beam, dan Front Passenger Seat belt Warning.

Auto2000

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.