fungsi-oksigen-sensor.jpg

Prinsip Kerja dan Fungsi Oksigen Sensor yang Jarang Dikenal

Diterbitkan11 Jan 2021

Pernah mendengar tentang fungsi oksigen sensor? Bisa dibilang komponen ini jarang dikenal. Tidak hanya dari fungsinya saja. Bahkan letaknya dalam sistem kerja mobil saja belum tentu tahu.

Pada dasarnya, oksigen sensor memang biasanya terletak pada mesin injeksi. Tentu saja hampir setiap mobil yang ada saat ini, seperti produk-produk dari Toyota, menggunakan mesin injeksi. Maka dari itu AutoFamily wajib kenal prinsip kerja dan fungsi oksigen sensor. Ingin tahu lebih lengkap? Simak rangkumannya di bawah ini.

Fungsi Oksigen Sensor


Jadi fungsi oksigen sensor adalah melakukan pendeteksian secara rinci terkait jumlah oksigen di dalam gas buang. Dari hasil deteksi tersebut, komponen ini akan mengirimkan sinyal ke bagian unit kontrol mesin atau disebut juga ECM. Unit kontrol akan mengatur campuran antara bahan bakar dengan udara ke tingkat paling optimal. Jadi pencampuran yang dihasilkan menjadi lebih tepat untuk mesin.

Selain itu, fungsi lainnya adalah mengukur konsentrasi gas buang oksigen untuk pembakaran internal di dalam mobil.

Keberadaan komponen ini memang penting dalam kinerja mesin injeksi. Jika tidak dirawat secara berkala, bisa menyebabkan mobil injeksi tidak bisa hidup. Sebenarnya ada dua bagian oksigen sensor di dalam mobil. Ada heater dan juga bagian sensor itu sendiri. Tentu saja heater tersebut memiliki fungsi tersendiri, yakni pemanas pada oksigen sensor. Jadi saat panas dari heater mengenai bagian sensor, kinerja komponen tersebut bisa lebih cepat.


Baca juga: Beginilah7 Tanda Mobil Toyota Anda Perlu Spooring dan Balancing

Prinsip Kerja Oksigen Sensor


Anda sudah mengenal tentang fungsi komponen ini. Sekarang mari mengenal lebih dalam tentang prinsip kerjanya. Melanjutkan penjelasan tentang heater di atas, bagian ini sebenarnya dikontrol oleh ECM. Saat volume udara intake rendah, arus listrik akan mengalir ke bagian heater agar bisa memanaskan sensor. Hasilnya adalah akurasi deteksi oksigen menjadi lebih baik lagi.

Apakah Anda tahu letak dari oksigen sensor? Ya, letaknya ada di bagian knalpot. Biasanya terdiri dari dua buah sensor, tapi ternyata ada juga yang hanya terdiri dari satu bagian saja.

Lebih tepatnya terletak sebelum bagian catalytic converter. Bagian tersebut disebut sebagai sensor pertama. Untuk sensor kedua, letaknya terpasang setelah TWC (Three-Way Catalytic Converter). Fungsi dari TWC sendiri adalah mendapatkan kecepatan pemurnian yang tinggi untuk hydrocarbon (HC), carbon monoxide (CO), dan nitrogen oxide (NOx) yang berasal dari dalam gas buang hasil pembakaran mesin.

Untuk penggunaan TWC yang jauh lebih efisien, rasio udara dan komponen bahan bakar harus dikontrol secara tepat sehingga hasilnya mendekati ukuran paling tepat, yaitu stoichiometric.

Prinsip kerja oksigen sensor bisa dibilang memang cukup pelik karena terdiri dari arus listrik, sensor yang bekerja untuk mendeteksi, hingga kombinasi dari komponen lainnya. Walaupun terhitung pelik, keberadaannya sangat penting untuk dimiliki dalam mesin mobil injeksi.

Tentunya oksigen sensor juga harus terhindar dari kerusakan. Kalau sudah rusak, maka pendeteksian menjadi kacau. Kemudian sisa pembakaran menjadi kurang sempurna.



Untuk bisa mendapatkan kinerja prima dari oksigen sensor, AutoFamily jangan sampai lupa untuk melakukan servis berkala. Dengan melakukan servis berkala, sudah pasti seluruh bagian mobil dicek dengan rinci dan mendalam sehingga kalau ada yang rusak, bisa langsung ketahuan.

Bengkel mana yang paling tepat untuk servis berkala? Tentu saja jawabannya adalah Auto2000. Sebagai bengkel resmi untuk Toyota di Indonesia, Auto2000 siap memberikan pelayanan terbaik untuk AutoFamily. Tertarik untuk mengunjungi salah satu cabang Auto2000? Kunjungi Auto2000 Digiroom untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.


Baca juga:5 Alasan Perlunya Tune Up pada Mesin Mobil Anda
digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.