kapan-innova-zenix-keluar.png

Lihat Lagi Kapan Innova Zenix Keluar Pada Tahun Lalu

Diterbitkan8 Jun 2023

Toyota Innova adalah salah satu mobil MPV yang sudah setia menenamani kelurga Indonesia sejak pertama kali diluncurkan. Setelah hadir dalam berbagai generasi, tahun lalu Toyota membawa kejutan untuk mobil ini. Toyota Innova Zenix hadir membawa nuansa baru untuk mobil MPV andalan Toyota ini. Namun lebih tepatnya, kapan Innova Zenix keluar?

Kapan Innova Zenix Keluar?

Innova Zenix hadir dan meramaikan pasar otomotif Indonesia pada bulan November 2022. Ada banyak kejutan baru yang dihadirkan mobil ini. Salah satunya adalah kehadiran varian Hybrid untuk memenuhi kebutuhan keluarga Indonesia.

Tidak hanya itu saja, desain eksterior Innova Zenix lebih sporty dan modern dengan aksen chrome yang menonjol di beberapa bagian mobil. MPV dari Toyota ini juga dilengkapi dengan lampu depan LED yang lebih tajam dan memberikan pencahayaan yang lebih baik saat berkendara di malam hari.

Sementara itu, pada bagian interior, Innova Zenix memberikan kesan mewah dan nyaman dengan kursi kulit yang empuk serta ruang kabin yang lebih luas. Mobil ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti Audio Head Unit yang menggunakan layar sentuh 9 inci dan didukung konektivitas canggih.

Tertarik dengan Toyota Innova Zenix? Mobil yang berkualitas ini bisa Anda dapatkan di Auto2000. Kunjungi website kami untuk mendapatkan informasi lengkap seputar spesifikasi dan juga promo menarik yang menanti AutoFamily.

Baca juga:Apakah Innova Zenix Ada yang Manual?

Toyota Innova Zenix Hybrid, MPV Keluarga Indonesia dengan Mesin Hybrid

Salah satu alasan yang membuat peluncuran generasi Innova terbaru pada tahun lalu sangat berbeda adalah karena diperkenalkannya mobil MPV Toyota yang menggunakan teknologi mesin Hybrid.

Toyota Innova Zenix Hybrid menggunakan mesin M20A-FXS 4 cylinders, in-line 16-Valve DOHC, chain drive Dual VVT-i yang menghasilkan performa daya maksimum 174 ps/ 6000 rpm dengan torsi maksimum 20,9 kgm/ 4500-4900 rpm. Mobil ini juga menggunakan Hybrid Engine Gen-5, pertama di Indonesia.

Pilihan untuk mesin non-hybrid dari Toyota Innova Zenix juga tidak kalah responsif. Berbekal mesin M20A-FKS 4 cylinders, in-line 16-Valve DOHC, chain drive Dual VVT-i berkapasitas 1987cc. Mesin ini mampu menghasilkan daya maksimum 174 ps/ 6000 rpm dengan torsi maksimum 20,9 kgm/ 4500-4900 rpm.

Baca juga:Sudah Tahu Kecanggihan Transmisi Innova Zenix?

Terdapat dua pilihan untuk Anda yang ingin memiliki mobil ini. Tentukan mana yang sesuai dengan selera dan kebutuhan Anda. Agar lebih pasti, langsung saja kunjungi website Auto2000 untuk mencari tahu informasi Mobil Baru Toyota. AutoFamily juga bisa menggunakan Auto2000 Digiroom untuk mendapatkan informasi mobil impian Anda.

Tunggu apa lagi? Miliki mobil Toyota idaman hanya di Auto2000.

Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.