apakah-innova-diesel-masih-produksi.jpg

Apakah Innova Diesel Masih Produksi?

Diterbitkan5 Jul 2023

Toyota selalu menghadirkan berbagai varian mesin berkualitas dalam jajaran mobil yang ada, termasuk mesin diesel. Hal ini terbukti dengan kehadiran Kijang Innova generasi sebelumnya yang dilengkapi dengan mesin diesel, memberikan pengalaman berkendara yang luar biasa. Namun apakah Innova diesel masih diproduksi?

Pasalnya Toyota sudah mulai meluncurkan Innova generasi terbaru yang dilengkapi mesin gasoline dan hybrid. Ketersediaan dua mesin dari Toyota ini memberikan masyarakat untuk bisa memilih mobil sesuai keinginan dan kebutuhan penggunaan. Lalu dengan adanya varian Innova terbaru, apakah Innova diesel masih tetap produksi?

Apakah Innova Diesel Masih Produksi?

Toyota Innova sebelumnya telah menawarkan varian dengan mesin diesel yang sangat populer. Mesin diesel memiliki keunggulan tertentu yang bisa dinikmati masyarakat. Jadi jangan heran kalau keberadaan mesin diesel ini mampu menjadikan Innova sebagai pilihan favorit banyak pengguna di beberapa negara, termasuk Indonesia.

Namun dengan berkembangnya teknologi dan berubahnya kebutuhan pasar, Toyota memperkenalkan varian terbaru, yaitu Kijang Innova Zenix. Berbagai kecanggihan dalam Innova Zenix juga dapat memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman daripada sebelumnya.

Apakah Anda tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang Kijang Innova Zenix? Jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Auto2000 Digiroom, dealer resmi Toyota. Kemudian temukan juga informasi terkini serta penawaran menarik untuk Mobil Baru Toyota sekarang juga!

Mengenal Spesifikasi Toyota Innova Zenix

Innova Zenix yang hadir pada November tahun 2022 terus mengalami kenaikan permintaan. Keberadaan mesin luar biasa dengan berbagai fitur canggih yang disematkan di dalamnya membuat banyak orang jatuh hati. Buat Anda yang belum memahami banyak hal tentang Innova Zenix, coba simak informasi berikut ini!

1. Performa Hybrid yang Efisien

Kijang Innova Zenix hadir dengan dua pilihan mesin, yakni gasoline dan hybrid. Keduanya hadir dengan kualitas terbaik sehingga penggunanya bisa merasakan kepuasan berkendara. Lebih lanjut tentang teknologi hybrid, keberadaannya dalam Innova Zenix diluncurkan dengan menggabungkan mesin bensin dan motor listrik.

Melalui kombinasi ini, Innova Zenix menawarkan performa yang tangguh dan juga efisien. Saat digunakan berkendara, mesin bensin bertugas memberikan daya dan torsi yang cukup untuk perjalanan jarak jauh atau situasi berkendara yang membutuhkan kekuatan ekstra.

Sementara itu, motor listrik memberikan bantuan saat akselerasi atau perjalanan dalam kecepatan rendah untuk mengurangi konsumsi bahan bakar dan emisi gas buang. Keberadaan keduanya jelas dapat membuat konsumsi BBM menjadi lebih efisien, tetapi tetap menghasilkan tenaga yang dibutuhkan secara optimal.

Baca Juga:Seperti Apa Mesin Hybrid Toyota Innova Zenix?

2. Desain Modern dan Stylish

Innova Zenix memiliki desain eksterior yang modern dan stylish. Bodi luarnya menampilkan garis-garis yang tajam dan aerodinamis. Keberadaan grille depan yang mengintegrasikan logo Toyota, lampu depan LED yang tajam, dan aksen krom yang elegan, membuat Innova Zenix tampil memikat di jalanan ibu kota.

Desain interior juga diperbarui dengan sentuhan modern dan penggunaan material berkualitas tinggi sehingga Toyota mampu menciptakan ruang kabin yang nyaman dan mewah.

3. Fitur Keselamatan Terdepan

Toyota Innova Zenix dilengkapi dengan fitur keselamatan terdepan untuk melindungi pengemudi dan penumpang. Fitur keselamatan tersebut mencakup sistem pengereman anti-lock (ABS), sistem kontrol stabilitas kendaraan (VSC), kontrol traksi (TRC), distribusi elektronik gaya pengereman (EBD), dan enam kantung udara untuk melindungi penumpang saat terjadi tabrakan.

4. Kenyamanan dan Ruang Kabin yang Luas

Innova Zenix menawarkan kenyamanan tinggi dan ruang kabin yang luas untuk menampung seluruh keluarga serta barang bawaan. Melalui desain interiornya yang ergonomis, perjalanan Anda akan menjadi lebih menyenangkan.

Selain itu Innova Zenix dilengkapi dengan fitur-fitur fleksibel seperti bangku baris kedua yang dapat dilipat dan disesuaikan, memberikan fleksibilitas untuk menyesuaikan ruang kabin dengan kebutuhan Anda.

5. Teknologi Terkoneksi dan Hiburan

Innova Zenix dilengkapi dengan teknologi entertainment yang memudahkan Anda untuk tetap terhubung dengan berbagai pengaturan yang dibutuhkan oleh pengemudi. Fitur-fitur seperti layar sentuh dengan sistem navigasi, konektivitas bluetooth, dan konektor USB memungkinkan Anda untuk mengakses musik, panggilan telepon, dan fitur-fitur lainnya dengan mudah. Selain itu, sistem audio berkualitas tinggi memberikan pengalaman hiburan yang luar biasa saat dalam perjalanan.

Bagaimana? Apakah Anda benar-benar yakin akan membeli Toyota Innova Zenix? Coba rasakan performa dan teknologinya yang luar biasa dengan melakukan test drive melalui Auto2000 Digiroom. Hubungi dealer Toyota terdekat sekarang juga!

Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.