penyebab-lampu-senja-mobil-mati.jpg

Wajib Tahu 4 Ciri-Ciri Kampas Rem Mobil Habis

Diterbitkan7 Feb 2022

Ciri-ciri kampas rem mobil habis perlu diketahui oleh setiap pemilik mobil maupun pengendara. Meskipun sistem mobil cukup beragam pada saat ini berkat perkembangan teknologi.

Namun dari sekian banyak yang terdapat di dalam mobil, bisa dibilang bahwa sistem pengereman tetaplah yang utama. Dengan kinerja rem yang optimal, maka keselamatan AutoFamily bisa lebih terjamin.

Melihat posisinya yang krusial, AutoFamily wajib tahu tanda kampas rem mobil habis.

Ciri-Ciri Kampas Rem Mobil Habis yang Harus Diwaspadai

Di dalam sistem pengereman, ada berbagai komponen. Namun dari semuanya, Anda wajib mengganti kampas rem mobil ketika sudah menipis.

Jika dibiarkan terus menerus tanpa diganti, maka keselamatan AutoFamily bisa menjadi taruhannya. Tentu AutoFamily tidak mau itu terjadi, bukan? Maka dari itu, simak ciri-ciri mengenai kampas rem mobil yang habis di bawah ini.

1. Terdengar Suara Berdecit

Apakah Anda pernah mendengar bunyi suara berdecit ketika menginjak pedal rem? Hati-hati, itu adalah pertanda kampas rem mobil mulai habis. Bunyi yang dihasilkan layaknya suara gesekan logam atau besi.

Mengapa bisa begitu? Alasan utamanya adalah kampas rem yang sudah habis hanya meninggalkan bagian besinya saja.

Kalau sudah begitu, maka sistem pengereman tidak lagi terkena kampas, melainkan bagian besi tersebut. Inilah yang menjadi penyebab munculnya suara berdecit saat Anda menginjak pedal rem.

Baca juga:Masalah Bunyi Cit Cit Pada Roda Belakang Mobil

2. Pedal Rem Bergetar Saat Diinjak

Tidak hanya suara berdecit saja, ciri-ciri kampas rem mobil habis yang lainnya adalah rem menjadi bergetar saat diinjak. Untuk pertanda ini, biasanya disebabkan oleh kampas rem yang mulai habis sehingga permukaannya tidak lagi rata.

Pada akhirnya piringan cakram rem tidak bisa mencengkeram dengan sempurna. Hasilnya menjadi berupa getaran yang bisa Anda rasakan saat pedal rem diinjak.

Masalah lainnya adalah getaran tersebut tidak hanya terasa di pedal rem saja, tetapi juga sampai ke setir mobil kalau kondisinya sudah semakin buruk. Sudah pasti hal tersebut tidak nyaman.

PILIH DAN MILIKI MOBIL BARU TOYOTA SECARA MUDAH DI SINI

3. Menekan Pedal Rem Terlalu Dalam

Kampas rem tromol yang digunakan di roda belakang mobil juga bisa habis. Kondisi ini membuat Anda harus menekan pedal rem lebih dalam agar sistem pengereman lebih baik.

Penyebab dari ciri-ciri ini dikarenakan rem tromol memiliki pegas pengembali. Jadi sejauh apa pun piston mobil bergerak, pasti akan kembali ke posisi semula secara otomatis.

Kalau kampas rem masih tebal, pergerakan piston hanya perlu sedikit saja karena tromol rem otomatis tertekan. Namun kalau sudah tipis, maka piston wajib bergerak lebih jauh agar tromol bisa tertekan.

Baca juga:Ini Dia 9 Komponen Rem Tromol Mobil

4. Rem Tidak Pakem

Ciri-ciri ini termasuk yang paling terasa. Rem yang sudah tidak pakem menjadi pertanda paling nyata dari kampas yang telah habis. Hal ini bisa terjadi karena penekanan kampas kepada piringan sudah tidak merata.

Baca juga:Begini Cara Kerja Anti-Lock Braking System

Luas penampang rem akhirnya menjadi lebih kecil. Tenaga pengereman sudah pasti menjadi kurang maksimal padahal Anda sudah menekan pedal lebih dalam. Kalau sudah seperti ini, Anda jangan sampai menunggu waktu lebih lama lagi untuk datang ke bengkel.

AutoFamily sebaiknya memilih bengkel resmi yang sudah terbukti dari sisi kualitas. KunjungilahAuto2000 Digiroomsekarang juga apabila AutoFamily ingin melakukan servis berkala.Jika Anda tidak memiliki waktu untuk membawa mobil ke bengkel, silakan lakukan booking layanan THS-Auto2000 Home Service melalui websiteatau aplikasi Auto2000 Mobile kami.

KunjungiDealer Toyotasekarang jugadan dapatkan berbagaiPromo Dealer Mobil Toyotaterbaru untuk berbagai jenislayanan purna jualAuto2000. Anda bisa jadwalkan kunjungandi sini.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.