Tips&Tricks_10.jpg

Cara Setting Maps Untuk Siasati Aturan Mobil Ganjil-Genap

Diterbitkan30 Mar 2020

09 Aug 2019

Auto2000.co.id Untuk menekan polusi udara dan mengurangi pergerakan mobil pribadi di kota Jakarta, Pemprov DKI Jakarta akan melakukan perluasan aturan ganjil genap mulai 9 September 2019 nanti.

Sementara sosialisasi pada pengguna jalan sudah mulai dilakukan hingga 8 September 2019. Selama masa sosialisasi tidak akan dikenakan tindakan penilangan dan hanya himbauan untuk mematuhi aturan ganjil genap.

Aturan ganjil genap diperluas

Nantinya akan ada 25 ruas jalan yang terkena sistem ganjil genap. Tidak hanya itu, aturan ganjil genap juga akan diberlakukan pada tiap ruas atau simpang jalan menuju gerbang tol.

Sementara untuk waktu penerapan aturan ganjil genap adalah di hari Senin Jumat pukul 06.00 10.00 WIB di pagi hari. Lanjut sore hari yang semula dari pukul 16.00 WIB sampai 20.00 WIB, kini berlaku hingga pukul 21.00 WIB.

BACA JUGA : Daftar Modifikasi Mobil Keluarga Avanza Yang Bisa Menimbulkan Masalah

Alhasil mobil Anda yang terkena aturan ganjil genap harus mencari rute alternatif jika ingin melewati atau menuju kawasan tersebut. Bagi sebagian orang ini jelas menyulitkan.

Misalnya Anda ingin bertandang ke outlet Auto2000 untuk membeli mobil baru Toyota atau servis berkala. Seperti diketahui, rata-rata dealer resmi Auto2000 di sekitaran Jabodetabek buka antara pukul 08.00 16.00 WIB.

Cari rute pakai Auto2000 Mobile

Artinya, Anda yang ingin berkunjung di pagi atau sore hari akan kesulitan mencari rute jalan bila mobil terkena aturan ganjil genap. Menyiasati kesulitan tersebut, ada solusi cerdas dari aplikasi Auto2000 Mobile.

BACA JUGA : Oli Mesin Menguap Saat Macet, Ini Cara Supaya Mesin Tidak Overheat dan Rusak

Ada fitur canggih di aplikasi Auto2000 Mobile yakni Our Branches. Setelah memilih fitur ini, Anda akan dihadapkan pada deretan cabang Auto2000 di seluruh Indonesia.

Tinggal klik nama cabang tersebut dan muncul informasi singkat mengenai outlet tersebut. Tekan Direction untuk mencari rute menuju ke dealer tersebut dan Anda akan diarahkan ke aplikasi Google Maps.

Sebelumnya, pastikan Google Maps sudah Anda atur agar bisa memberikan navigasi sesuai aturan ganjil genap. Jika belum, cukup masuk ke menu Settings berupa 3 titik menumpuk di sudut kanan atas.

BACA JUGA : Musim Kemarau dan Banyak Polusi, Pastikan Kebersihan Filter Kabin AC Mobil

Pilih Route Option, lanjut centang You have an even plate jika pelat mobil Anda angka terakhirnya genap atau You have an odd plate kalau pelat mobil Anda angka terakhirnya ganjil.

Tekan Start dan Anda akan diarahkan menuju dealer resmi Auto2000 yang ingin didatangi beserta rute alternatif andai pelat nomor mobil Toyota Anda terkena aturan ganjil genap.

Pilih rute mana yang mau Anda ambil dan silakan ikuti petunjuk selanjutnya seperti biasa Anda menggunakan aplikasi peta digital ini. Dengan begitu Anda bisa bertandang ke dealer resmi Auto2000 tanpa kesulitan berarti.

Auto2000

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.