cara-membersihkan-cakram-mobil-berkarat.png

2 Cara Membersihkan Cakram Mobil Berkarat Dengan Mudah

Diterbitkan26 Jan 2022

Selama pandemi, kendaraan yang AutoFamily miliki bisa menjadi rusak. Hal ini terjadi karena kendaraan telah dibiarkan terlalu lama tanpa dipanaskan atau dijalankan. Kerusakan yang terjadi bisa diakibatkan oleh banyak hal, salah satunya karena ada beberapa bagian yang berkarat (seperti cakram mobil). Sebelum hal itu terjadi pada mobil kesayangan AutoFamily, berikut ini adalah cara-cara membersihkan cakram mobil berkarat yang bisa dilakukan.

Cakram mobil yang berkarat dapat membuat kinerja kendaraan Anda menurun. Hal ini karena karat yang ada di cakram mobil dapat menyebar ke bagian mobil lainnya. Jika terus Anda biarkan dari waktu ke waktu, cakram mobil dapat menjadi keropos. Pada akhirnya bagian mobil yang sudah keropos karena berkarat akan mengakibatkan bagian-bagian tersebut tidak dapat menanggung beban mobil.

Sederhananya begini, bagian mobil yang berkarat lama-lama akan keropos dan akhirnya akan menjadi rapuh atau mudah patah dan rusak. Tentu saja Anda tidak menginginkan hal ini terjadi, bukan? Oleh karena itu Anda dapat melakukan beberapa cara berikut untuk membuat karat yang ada pada bagian yang berkarat, khususnya pada cakram mobil menghilang.

Baca Juga:Penyebab Rem Mobil Bunyi dan Cara Mencegahnya

Cara Membersihkan Cakram Mobil Berkarat

Caranya tidak sulit untuk Anda lakukan di rumah. Anda tidak perlu sampai membongkar mobil Anda untuk membersihkan bagian yang berkarat. Anda bisa mencobanya menggunakan cara di bawah ini.

1. Menjalankan Mobil

Cara paling mudah yang dapat dilakukan adalah dengan memanaskan dan menggunakan mobil Anda. Memanaskan dan menggunakan mobil Anda untuk berkendara dalam jarak yang dekat akan membuat karat menjadi terkikis. Panaskan dan gunakan mobil Anda setidaknya satu kali dalam seminggu.

"AutoFamily tidak perlu terlalu khawatir, sebab karat tersebut tidaklah berbahaya. Sebab karat hanya menempel pada bagian luar saja tidak akan merusak struktur dan fungsi piringan cakram dari sistem rem. Piringan cakram Toyota sendiri terbuat dari besi tuang atau cast iron yang sangat padat dan kuat terhadap korosi," ujar Arie Ferdiansyah, Kepala Bengkel Body and Paint Auto2000 Karawang, Jawa Barat.

SEGERA PILIH AGYA YANG ANDA INGINKANDI AUTO2000

2. Service Kampas Rem

Terakhir, tetapi tidak kalah penting adalah membawa mobil Anda ke tempat service Auto2000 terdekat. Melakukan perawatan secara berkala sangat baik dilakukan. Bukan hanya untuk menjaga cakram mobil dari karat, tetapi juga merawat bagian mobil lain yang membutuhkan perawatan secara khusus.

Anda dapat melakukan service 1 bulan 1x jika kendaraan Anda sering digunakan. Jika tidak terlalu sering digunakan, Anda bisa melakukan service 5-6 bulan 1x.

Baca juga:13 Cara Mengganti Minyak Rem Mobil Terbaru

Dengan dua cara di atas, Anda bisa lebih mudah untuk melihat kondisi sistem rem mobil kesayangan. Anda juga tidak perlu capek membongkar bagian rem mobil. Apalagi membongkar sistem rem mobil sendiri tidak dianjurkan karena dapat menimbulkan berbagai kondisi yang belum tentu bisa diselesaikan. Anda tetap membutuhkan dukungan dari mekanik berpengalaman di dalam menyelesaikan masalah ini. Selain itu, jangan sampai Anda salah pilih bengkel juga. Anda harus mengunjungi bengkel resmi dan tepercaya seperti Auto2000 bagi para pemilik mobil Toyota di seluruh Indonesia.

Semoga informasi yang disampaikan mengenai cara membersihkan cakram mobil berkarat dapat membantu merawat mobil kesayangan AutoFamily agar tidak cepat rusak. Jika cara tersebut tidak berhasil, kunjungilahAuto2000 Digiroomsekarang juga apabila AutoFamily ingin melakukan servis mobil.Jika Anda tidak memiliki waktu untuk membawa mobil ke bengkel, silakan lakukan booking layanan THS-Auto2000 Home Service melalui websiteatau aplikasi Auto2000 Mobile kami.

KunjungiDealer Toyotasekarang jugadan dapatkan berbagaiPromo Dealer Mobil Toyotaterbaru untuk berbagai jenislayanan purna jualAuto2000. Anda bisa jadwalkan kunjungandi sini.

digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.