c-hr-hybrid.png

Review C-HR Hybrid Ber-platform TNGA

Diterbitkan19 Okt 2021

Trend crossover di Indonesia maupun global direspon dengan sangat baik oleh Toyota. Salah satunya dengan menghadirkan produk crossover yang cukup fenomenal dan bisa dibilang anti-mainstream, yakni Toyota C-HR Hybrid.

Melihat desainnya saja, mobil ini sangat berbeda dari kebanyakan crossover yang beredar. Tarikan deain yang tegas, streamline plus modern berpadu jadi satu menghasilkan bentuk yang sedap dipandang mata.

BERAPA HARGA C-HR HYBRID? CEK DI SINI

Salah satu yang menarik adalah di bagian handle pintu belakang. Anda tak akan menemukan handle pintu belakang yang sejajar dengan yang ada di pintu depan. Toyota menempatkan handle pintu belakang tersebut di bagian pilar C. Hal ini membuat kesan C-HR Hybrid seolah sebagai sebuah mobil coupe modern dan kekinian.

Sebagai pembeda dengan varian mesin non-hybrid, Toyota memberikan pelek model lebih atraktif pada C-HR Hybrid. Selain itu sebagai pembeda, ada opsi warna bernama Radiant Green dan improvisasi pada rear combi lamp.

Selain itu, hal yang tak bisa dilihat langsung pada keunggulan C-HR Hybrid ini adalah platform-nya. Crossover ini telah mengusung platform Toyota New Global Architecture (TNGA).

TNGA kini menjadi platform sejumlah mobil Toyota global dan Indonesia. Selain C-HR Hybrid, line up Auto2000 yang sudah mengusung platform TNGA adalah Toyota Camry, Corolla Altis dan Corolla Cross.

Platform generasi baru Toyota ini dirancang untuk menghadirkan kualitas mengemudi yang bisa memuaskan semua pengemudi. Momen akselerasi pertama dan respon mobil yang menciptakan fun to drive mampu diberikan oleh mobil-mobil Toyota yang sudah mengusung platform TNGA.

Tak berlebihan jika kita menyimpulkan setidaknya ada lima hal dari keunggulan yang diberi TNGA. Pertama adalah kualitas berkendara, kedua adalah kenyamanan, ketiga adalah keselamatan, keempat adalah kemudahan dan kelima tentu adalah kebanggaan.

Seperti yang kita ketahui, platform TNGA bisa menjadi model toyota sedan atau crossover. Hal ini membuktikan bahwa mobil berplatform TNGA mampu untuk menerabas berbagai medan jalan, baik aspal mulus ataupun jalanan tidak rata. Dengan demikian TNGA sangat pas diusung C-HR Hybrid yang merupakan crossover sejati.

Berbagai karakter permukaan jalan mulai dari aspal mulus, kerikil bebatuan maupun berpasir siap dilalui C-HR Hybrid dengan keunggulan efisiensi konsumsi bahan bakar juga.

Karena kodratnya sebagai mobil bermesin hybrid, sangat mudah untuk memperoleh kehematan konsumsi bahan bakar menggunakan C-HR. Mobil ini sendiri mengusung mesin 1.798 cc berkode 2ZR-FXE yang dipadu dengan Hybrid Synergi Drive. Tenaga yang bisa dihasilkan mencapai 100 ps di mesin dan 36 ps dari motor listrik.

BACA LAGI:3 Mobil Hybrid di Indonesia Produksi Toyota

Tenaga tersebut diakomodir dengan transmisi otomatik CVT 7 percepatan. Untuk kelengkapan safety, C-HR Hybrid dilengkapi dengan Impact Absorbing Structure, 7 SRS Aribag, Vehicle Stabilty Control, Hill-Start Assist, ABS dan Traction Control.

Tertarik mendapatkan pengalaman fun to drive menggunakan C-HR Hybrid? Pilih dan miliki segera menggunakan aplikasi Auto2000 Digiroom. Transaksi membeli mobil baru Toyota yang praktis dan aman siap Anda peroleh dengan Auto2000 Digiroom.


Auto2000 Digiroom

SEGERA MILIKI C-HR HYBRID DENGAN MUDAH MENGGUNAKAN APLIKASI AUTO2000 DIGIROOM
digiroom logo

AUTO2000 DIGIROOM

Dealer Toyota terbesar di Indonesia yang melayani jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota yang terbesar di seluruh Indonesia.