Toyota All New Alphard akhirnya resmi meluncur di pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD City, Tangerang Banten pada 1020 Agustus 2023. MPV mewah yang senantiasa menjadi favorite di line up Auto2000 ini hadir semakin canggih dan premium.
Premium Luxury MPV ini menghadirkan fitur-fitur baru yang tidak hanya meningkatkan kenyamanan, namun juga memberikan peace of mind kepada penumpang. All New Alphard memiliki opsi Hybrid Electric Vehicle (HEV) dengan efisiensi mesin tinggi, powerful, dan low emission sebagai bagian dari langkah penyediaan carbon-neutral mobility dari Toyota.
Toyota Alphard telah menjadi pemimpin pasar di kelasnya sejak datang ke Indonesia di tahun 2008 sampai kini. Pengalaman melayani pelanggan selama 15 tahun, membuat Premium Luxury MPV ini terus menjalani continuous improvement sehingga dicintai dan dihargai oleh banyak orang. Sekarang, All New Alphard hadir dengan penampilan yang lebih bermartabat dan canggih, memberikan hospitality dan kemewahan sejak pelanggan masuk ke dalam mobil, terintegrasi dengan teknologi elektrifikasi untuk menjamin mobilitas paripurna yang ramah lingkungan, dan lebih aman berkat teknologi Toyota Safety Sense dan pembaruan telematika T Intouch, jelas President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Hiroyuki Ueda.
Perubahan Inovatif All New Alphard 2023
Dengan semangat continuous improvement, All New Alphard memperoleh begitu banyak sentuhan inovasi, sehingga tidak hanya memberikan kenyamanan berkendara terbaik, MPV ini juga memperkuat positioning-nya di segmen luxury vehicle yang sangat eksklusif.
Sebagai benchmark, All New Alphard ditargetkan untuk memberikan kenyamanan dan pengalaman berkendara yang high quality setara Premium Luxury Sedan, bahkan melampauinya dengan meningkatkan value yang hanya dimiliki oleh MPV mewah.
Mengusung tema The Joy of Comfortable Mobility menggunakan platform Toyota New Global Architecture (TNGA), target pengurangan noise vibration harsh (NVH) yang tinggi merupakan mandatory untuk menjamin kualitas berkendara terbaik di kelasnya.
Redaman Getaran Sangat Baik
Aplikasi peredam kejut yang secara mekanis menyesuaikan gaya redam berdasarkan frekuensi getaran yang ditransmisikan dari permukaan jalan, memberikan keuntungan ganda berupa kemampuan manuver dan stabilitas yang unggul, serta menyerap getaran kecil yang tidak diinginkan dari permukaan jalan.
Atensi pada detail yang kompleks ini sanggup meredam getaran sekitar 30% dibandingkan pendahulunya. Tentu hal ini sangat penting bagi AutoFamily yang membutuhkan kenyamanan ekstra sepanjang perjalanan.
Makin Aerodinamis dan Berkarakter
Tantangan aerodinamika ditemui saat ingin mengurangi kebisingan dari permukaan jalan dan gerakan mobil dari terpaan angin mengingat posturnya yang besar dan mengotak khas Boxy MPV. All New Alphard menggunakan ban low noise dan menambah bahan peredam suara di kap mesin untuk mengurangi noise.
Toyota juga mengoptimalkan bentuk kap mesin, kaca spion, dan pilar A, serta penambahan sirip di beberapa sudut supaya angin dapat mengalir dengan smooth. Dengan menekan kebisingan sebaik mungkin dan menetapkan frekuensi gelombang suara yang seimbang, interior MPV ini menjanjikan ketenangan yang luar biasa.
BACA JUGA:Solusi Anti Ribet ke GIIAS 2023: Tiket, Parkir dan Shuttle Gratis
All New Alphard yang diluncurkan di GIIAS 2023 memiliki 4 pilihan tipe. Mulai dari basic model 2.5 X, 2.5 G, dan 2.5 HV. Pada All New Alphard HV bermesin hybrid yang sangat modern dan sangat ramah lingkungan.
Tipe 2.5 X dan 2.5 G dilengkapi gasoline engine berkode 2AR-FE 2.494 cc 4-silinder bertenaga 134 kW pada 6.000 rpm dan torsi 235 Nm pada 4.100 rpm yang juga diteruskan oleh transmisi CVT ke roda depan. Terdapat 2 pilihan warna All New Alphard, yakni Platinum White Pearl dan Black. Sedangkan untuk interior, tersedia pilihan warna Black untuk diseluruh tipe.
Penasaran dengan informasi dan ulasan lengkap All New Alphard yang segera tersedia di Auto2000 ini? Pantau terus Auto2000 Digiroom.
Auto2000 Digiroom
Informasi dalam konten artikel ini dapat mengalami perubahan dan perbedaan, menyesuaikan dengan perkembangan, situasi, strategi bisnis, kemajuan teknologi dan kebijakan tertentu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.